Kepala Satpol PP Bandar Lampung jadi tersangka usai grebek City Spa
"Kami akan memberikan bantuan hukum kepada yang bersangkutan," kata Wali Kota Bandar Lampung, Herman HN.
Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Bandar Lampung, Cik Raden yang kini menjadi tersangka kasus rekayasa penggerebekan City Spa mendapatkan pendampingan hukum dari pihak pemerintah kota setempat.
"Kami akan memberikan bantuan hukum kepada yang bersangkutan," kata Wali Kota Bandar Lampung, Herman HN, di Bandar Lampung, Rabu (24/2).
-
Apa yang disita oleh petugas Satpol PP di Denpasar? Barang bukti yang sita itu 4,5 kg daging anjing dan (ada yang sudah diolah) berupa rica-rica dan rawon. Itu, katanya laris dikonsumsi oleh orang-orang terbatas," kata Kepala Satpol PP Provinsi Bali, Dewa Nyoman Rai Dharmadi, saat dikonfirmasi Kamis (1/8).
-
Apa yang dilakukan Satpol PP di Lumajang? Petugas juga memergoki pemuda bersama 2 orang wanita dalam satu kamar.
-
Kenapa Saipul Jamil ditangkap polisi di Jelambar, Jakarta Barat? Saipul Jamil pernah terjerat kasus narkoba dan diamankan oleh Polsek Tambora di kawasan Jelambar, Jakarta Barat.
-
Siapa yang ditangkap polisi di Bandung? Pegi Setiawan adalah satu dari tiga orang yang yang masuk dalam Daftar Pencarian Orang (DPO) kasus pembunuhan Vina. Pegi Setiawan ditangkap tim Ditreskrimum Polda Jabar dan Bareskrim Mabes Polri di Kota Bandung. Momen itu terjadi saat dirinya pulang bekerja sebagai buruh bangunan.
-
Siapa yang mengundurkan diri dari jabatan Sekda Kota Bandung? Ema Sumarna bersama sejumlah anggota DPRD Kota Bandung terseret kasus dugaan korupsi proyek Bandung Smart City. Ia dikabarkan mengundurkan diri dari jabatannya sebagai Sekda Kota Bandung.
-
Bagaimana polisi tersebut disekap? Saat aksi percobaan pembunuhan itu dilakukan, korban memberontak sehingga pisau badik yang dipegang pelaku N mengenai jari korban dan mengeluarkan darah. "Selanjutnya tersangka N melakban kedua kaki agar korban tidak berontak.
Herman HN menegaskan, bahwa bantuan hukum itu akan dikoordinasikan langsung dengan Bagian Hukum Pemkot Bandar Lampung.
Herman menambahkan, selama kasus ini masih ditangani pihak kepolisian, Cik Raden akan tetap menjabat Kepala Satpol PP Bandar Lampung.
"Yang bersangkutan akan tetap menjabat sebagai Kasat Satpol PP sampai kasus ini ditetapkan oleh pengadilan. Belum terpikirkan untuk melakukan pergantian jabatan atau yang lainnya," kata Herman pula.
Lanjut Herman, pihaknya akan tetap melakukan razia tempat yang disinyalir jadi tempat prostitusi.
Sebelumnya seperti diberitakan Antara, Kapolda Lampung pada Selasa (23/2) menetapkan Kepala Satpol PP Kota Bandar Lampung Cik Raden bersama dua rekannya yakni Budi, dan Asrin, sebagai tersangka dalam kasus rekayasa penggerebekan di City Spa.
"Ketiganya menjadi tersangka setelah gelar perkara dilakukan oleh penyidik hari ini" kata Direktur Reserse Kriminal Umum (Dirreskrimum) Polda Lampung, Kombes Zarialdi.
(mdk/cob)