Ketimbang Soekarno, Tan Malaka lebih dulu cetuskan Berdikari
Pemikiran Tan Malaka banyak dijadikan rujukan para tokoh Indonesia lainnya.
Ketua LPPM Tan Malaka, Asral Datuk Putih mengatakan pemikiran pahlawan nasional, Tan Malaka banyak dijadikan rujukan para tokoh Indonesia lainnya. Salah satunya pemikiran Presiden Soekarno, yang terkenal dengan berdiri di atas kaki sendiri (Berdikari) yakni sebuah pemikiran anti ketergantungan kepada pihak asing.
"Tan Malaka sejak awal kemerdekaan sudah mencanangkan. Bung Karno baru mencanangkannya tahun 1960-an," ujar Asral di kediaman keluarga Tan Malaka, Jalan Keuangan I, Jakarta Selatan, Senin (27/1).
Asral menjelaskan, sayangnya pemikiran Tan Malaka terpinggirkan oleh kepentingan pemerintahan saat itu.
"Justru pemerintahan waktu itu malah mengeluarkan maklumat nomor 1 November dan mengembalikan seluruh modal asing dan malah menganjurkan mendirikan partai politik supaya demokrasi teruji," paparnya.
Tiga bulan setelah Indonesia merdeka 17 Agustus 1945. Tepatnya pada November 45, Hatta malah menyetujui pembuatan dan pendirian partai politik. Saat itu, Tan Malaka tidak setuju karena waktu itu Indonesia butuh persatuan untuk melawan kedatangan pasukan sekutu yang dipimpin Inggris.
Saat itu, Inggris datang ke Indonesia untuk melucuti tentara Jepang, cuma masalahnya Inggris ditumpangi belanda. Tan Malaka sudah mewanti-wanti akan hal ini.
Tan tak sepakat berdiplomasi dengan kehadiran tentara asing di Indonesia. Dia mencetuskan Indonesia Merdeka 100 persen.
-
Di mana rumah masa kecil Tan Malaka berada? Salah satu jejak sejarah yang saat ini masih tersisa yakni rumahnya yang berada di Limapuluh Kota, Sumatera Barat.
-
Apa tujuan utama dari pendidikan menurut Tan Malaka? Tujuan pendidikan itu untuk mempertajam kecerdasan, memperkukuh kemauan, serta memperhalus perasaan.
-
Siapa yang membangun rumah masa kecil Tan Malaka? Rumah tersebut menjadi tempat tinggalnya untuk menghabiskan masa kecilnya sebelum hijrah ke Bukittinggi dan berpindah tempat ke berbagai daerah hingga luar negeri.
-
Seperti apa bentuk rumah masa kecil Tan Malaka? Mengutip dari beberapa sumber, rumah masa kecil Tan Malaka ini berdiri gagah jauh dari permukiman warga di Limapuluh Kota tersebut berbentuk Rumah Gadang atau rumah tradisional masyarakat Minangkabau.
-
Kapan Rumah Hantu Malioboro buka? Objek wisata ini buka setiap hari mulai pukul 18.00 hingga 22.00.
-
Kapan Teras Malioboro diresmikan? Mengutip Jogjaprov.go.id, kawasan Teras Malioboro diresmikan pada 26 Januari 2021 oleh Gubernur DIY, Sri Sultan HB X bersama Wakil Wali Kota Yogyakarta, Heroe Poerwadi.
Baca juga:
Keluarga sesalkan lambatnya penanganan makam Tan Malaka
Keluarga ingin makam Tan Malaka dipindah pas tanggal ditembak
Pemerintah didesak pindahkan Makam Tan Malaka ke TMP Kalibata
'Negara berutang pada Tan Malaka'
Anas Urbaningrum, Tan Malaka, dan merdeka 100 persen