Khofifah disebut akan ikut penjaringan Bacagub Jatim lewat Demokrat
Menteri Sosial (Mensos) Khofifah Indar Parawansa dikabarkan akan ikut penjaringan bakal calon gubernur (Bacagub)-Bacawagub Pilgub Jawa Timur 2018 via Partai Demokrat. Informasinya, Khofifah akan mengambil formulir ke kantor Partai Segitiga Mercy itu pada 31 Juli mendatang.
Menteri Sosial (Mensos) Khofifah Indar Parawansa dikabarkan akan ikut penjaringan bakal calon gubernur (Bacagub)-Bacawagub Pilgub Jawa Timur 2018 via Partai Demokrat. Informasinya, Khofifah akan mengambil formulir ke kantor Partai Segitiga Mercy itu pada 31 Juli mendatang.
Kabar ini juga dibenarkan Ketua Desk Pilkada DPD Partai Demokrat Jawa Timur, Maskur. Bahkan, dia mengklaim kalau Ketum PP Muslimat NU itu telah berkomunikasi dengan partai besutan Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) tersebut.
"Hasil komunikasi dengan Bu Khofifah, beliau akan mendaftar ke DPD Demokrat Jatim pada 31 Juli mendatang," klaim Maskur, Rabu (26/7).
Selain Khofifah, Maskur juga menyebut, politikus Partai Golkar Zainuddin Amali juga akan mendaftar ke partainya. Hanya saja, meski sudah berkomunikasi intens, anggota DPR itu masih merahasiakan kapan mengambil formulir ke partai pemilik 13 kursi di DPRD Jawa Timur tersebut. "Pak ZA (Zainuddin) belum jelas kapan akan mendaftar," katanya.
Sekadar informasi, hingga saat ini sudah ada lima kandidat yang mengambil formulir penjaringan via Demokrat. Lima pendaftar itu antara lain Wagub Jawa Timur Saifullah Yusuf (Gus Ipul) yang mengambil formulir lebih dulu sebelum pembukaan pendaftaran, yaitu pada 1 Juni. Sebab Gus Ipul mendapat 'jalur' istimewa dari Demokrat.
Kemudian saat pendaftaran dibuka, tanggal 12 Juli, anggota Komisi I DPR Nurhayati Ali Assegaf mengawali pendaftaran. Disusul Kepala Inspektur Jawa Timur Nurwiyatno giliran datang ke kantor DPD Partai Demokrat Jawa Timur, Jalan Kertajaya Indah, Surabaya pada 16 Juli.
Selanjutnya Ketua Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Jawa Timur, La Nyalla M Mattalitti mengambil formulir pada 17 Juli, dan Analis Kebijakan Madya Bidkum Mabes Polri, Kombes Pol Syafi'in pada 21 Juli.
Dari semua kandidat itu, hanya Nurhayati yang sudah mengembalikan formulir penjaringan hari ini ke Demokrat. "Empat kandidat lainnya, termasuk Gus Ipul, hingga saat ini belum mengembalikan formulir," pungkas Maskur.