Kisah Abah Oman jual es cendol modal ikhlas di Purwakarta
Abah Oman menyatakan tidak mematok harga es cendol dijajakannya.
Jagat sosial media Purwakarta sempat dihebohkan oleh unggahan netizen tentang Abah Oman. Kakek berusia 82 tahun itu berdagang es cendol, dan biasa mangkal di sekitar Jalan Veteran, tepatnya di daerah Oesman, Purwakarta, Jawa Barat.
Usianya yang renta tidak menyulutkan niatnya terus berjualan demi menghidupi anak dan cucunya di rumah kontrakan, di kawasan Kelurahan Ciseureuh, Purwakarta.
Abah Oman sudah berjualan es cendol sejak 1986. Dia membuat cendolnya sendiri dengan cara dimasak di atas kayu bakar, tanpa pemanis buatan.
"Abah masih pakai tungku biasa, karena pakai kompor gas mah lumayan enggak bisa. Masak sendiri dengan bahan dari resep sendiri. Abah pakai gula aren, tidak pakai biang gula" kata Abah Oman.
Saat berjualan, Abah Oman tidak pernah mematok harga buat cendol dia jual. Dia tetap melayani pembelinya, berapapun uang diberikan buat cendolnya.
"Prinsip Abah mah ikhlas saja, soal keuntungan nanti juga mengikuti. Buktinya dengan cara berjualan seperti ini, abah masih bisa untung Rp 30 ribu sampai Rp 45 ribu per hari," tambah Abah Oman,
Mengetahui unggahan tentang Abah Oman, Bupati Purwakarta Dedi Mulyadi mengundangnya ke rumah dinas di Jalan Gandanegara, Purwakarta, Jumat (17/6). Dalam pertemuan itu keduanya mengenang masa-masa Dedi masih kerap berada di Kantor DPD Golkar Purwakarta. Dengan menggunakan bahasa sunda, Abah Oman berujar.
-
Apa yang membuat kisah ini menjadi inspiratif? Kisah anak sopir berhasil lolos seleksi anggota Polri ini sontak mencuri perhatian publik.
-
Siapa yang menginspirasi dengan kisahnya? Perempuan 22 tahun itu baru saja mengikuti program Singapore-Indonesia Youth Leaders Exhange Program (SIYLEP). Dia didapuk menjadi Duta Pemuda Indonesia 2023 dan mewakili Provinsi Banten di Program Pertukaran Pemuda Antar Negara (PPAN) yang diselenggarakan oleh Kemenpora RI. Kisahnya turut menginspirasi. Banten provinsi wisata dan budaya Disampaikan Sheila, dirinya bersama 34 perwakilan dari berbagai daerah di Indonesia lainnya bertandang ke Singapura selama lima hari.SIEYLAP sendiri mengusung tema pariwisata yang dikenalkan secara maksimal oleh dirinya. "Sekaligus memperkenalkan tentang Banten dan mengenalkan potensi wisata Banten kepada delegasi Singapura.
-
Apa itu inspirasi? Inspirasi adalah tindakan atau kekuatan untuk melatih pengaruh yang mengangkat atau menstimulasi kecerdasan atau emosi.
-
Apa pesan utama yang ingin disampaikan oleh kata-kata inspiratif pengusaha muda? "Alasanku menjadi pebisnis karena mau membuka banyak lapangan kerja dan banyak bermanfaat buat orang lain."
-
Apa yang menginspirasi dari kisah bisnis pempek ini? Kisah bisnis istri polisi ini seketika menuai beragam tanggapan dari publik. Banyak apresiasi hingga dukungan yang dilayangkan bagi keduanya.
-
Bagaimana cara mendapatkan inspirasi? Salah satu cara menemukan inspirasi yang paling mudah adalah bertemu dan berdiskusi dengan banyak orang. Saling berbagi dan bertukar pikiran tentu akan membuka wawasan dan juga ide-ide yang unik.
"Si Ujang ieu mah sok dibaturan ku abah ti baheula keneh di kantor Golkar. Malah pas jadi dewan oge sering ngaborong es cendol abah. Nyebut na teh Cendol Pak Tile. Pinter si ujang ieu mah (anak ini mah dari dulu juga sering ditemani oleh saya sejak di kantor Golkar. Malah saat menjadi anggota DPRD anak ini sering memborong cendol saya. Dia kasih julukan Cendol Pak Tile. Anak ini pintar)".
Dedi menilai cara berkehidupan dilakukan Abah Oman harus dijadikan panutan oleh semua pihak.
"Saya salut dengan Abah Oman. Meski sudah tua tetapi mau bekerja. Saya jauh lebih menghargai Abah Oman dibanding orang yang masih muda, badannya sehat, tetapi kerjanya bawa-bawa proposal," kata Dedi.