Lewat Instagram, Jokowi Minta Maaf Tidak Bisa Sungkem ke Ibunda di Hari Ibu
Presiden Joko Widodo atau Jokowi mengucapkan selamat Hari Ibu kepada para ibu dan perempuan di seluruh Indonesia. Kendati, dia juga menyampaikan permohonan maaf kepada ibundanya sendiri.
Presiden Joko Widodo atau Jokowi mengucapkan selamat Hari Ibu kepada para ibu dan perempuan di seluruh Indonesia. Kendati, dia juga menyampaikan permohonan maaf kepada ibundanya sendiri.
Melalui laman Instagram @jokowi, mantan Gubernur DKI Jakarta itu mengatakan tidak dapat menemui langsung sang ibu.
-
Bagaimana Presiden Jokowi menjaga hubungan dengan keluarganya? Ia selalu menyempatkan waktu bertemu keluarga besarnya di hari raya.
-
Siapa yang menggugat Presiden Jokowi? Gugatan itu dilayangkan Tim Pembela Demokrasi Indonesia (TPDI) melayangkan gugatan terhadap Presiden Joko Widodo (Jokowi) ke Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN).
-
Apa yang Djarot katakan tentang keterlibatan keluarga Jokowi di politik? “Mulai dari anaknya, menantunya, mungkin cucunya, mungkin saudaranya akan disiapkan,” kata Djarot. Menurut Djarot, meski tidak melanggar prosedur, tindakan Jokowi melanggar etika moral.
-
Apa saja yang diminta oleh anak buah Jokowi? Mereka yang meminta tambahan anggaran di antaranya Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan, Menteri Investasi/Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Bahlil Lahadalia, dan Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN)/Kepala Bappenas Suharso Monoarfa.
-
Siapa yang meminta tanda tangan Presiden Jokowi? Pasangan artis Vino G Bastian dan Marsha Timothy kerap disebut sebagai orang tua idaman. Pasalnya demi impian sang anak, Jizzy Pearl Bastian, pasangan orang tua ini rela melakukan segala cara.
-
Kenapa Jokowi memanggil Menaker Ida dan Kakak Cak Imin? Presiden Joko Widodo (Jokowi) memanggil dua menteri Partai Kebangkitan Bangsa, yaitu Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi Indonesia (Mendes-PDTT) Abdul Halim Iskandar dan Menaker Ida Fauziyah.
"Ibu, mohon maaf saya tidak sowan dan sungkem di Hari Ibu ini," tutur Jokowi dalam postingan video yang diunggahnya di Instagram, Sabtu (22/12).
Jokowi kemudian berterimakasih atas segala perjuangan ibunda selama membesarkannya hingga menjadi orang nomor satu di Indonesia. Terlebih, perempuan tersebut sangat peduli tentang pendidikan.
"Saya ingat ibu terus memberikan semangat kepada saya untuk sekolah di mana saja," jelas Jokowi.
Wanita bernama Sujiatmi Notomiharjo itu menjadi penyemangat Jokowi selama menjalani berbagai kesulitan dalam hidup. Sosoknya tidak tergantikan oleh apapun.
"Ketika usaha saya bangkrut juga ibu yang menguatkan dengan senyum yang sangat ikhlas. Seakan mengatakan untuk terus, terus berikhtiar, terus tetap berikhtiar," tandasnya.
Presiden Jokowi sendiri diketahui melakukan kunjungan kerja ke Sulawesi Selatan. Dia dijadwalkan berada di sana selama tiga hari.
Sejumlah agenda sudah menanti selama berada di Sulawesi Selatan sejak tiba pada Jumat 21 Desember 2018.
Jokowi mengawali kegiatannya di Makassar, dengan membagikan bantuan dana desa. Mantan Walikota Solo ini kemudian akan menghadiri pertemuan tertutup bersama para relawan dan tim kampanye daerah (TKD) Koalisi Indonesia Kerja (KIK) se-Sulawesi Selatan pada Sabtu (22/12/2018).
Selanjutnya pada Minggu 23 Desember 2018, Jokowi akan menyambangi Toraja. Mantan Gubernur DKI Jakarta itu direncanakan menghadiri acara perayaan natal.
Usai menghadiri perayaan natal, Jokowi selanjutnya dijadwalkan menuju Kabupaten Luwu. Jokowi direncanakan meresmikan Bandara di kabupaten tersebut.
Reporter: Nanda Perdana Putra
Sumber : Liputan6.com
Baca juga:
Kunjungi Mal Ratu Indah Makassar, Jokowi Bikin Heboh Pengunjung
Jokowi: Kalau Ada Ulama Terkena Kasus Hukum Jangan Ditarik-tarik ke Saya
Ma'ruf Amin Sebut Para Presiden Sebelum Jokowi yang Gagal Kuasai Freeport
Fadli Zon Sebut Akuisisi Freeport Adalah Kebijakan Sontoloyo
Jokowi Minta JK Terus Membantu di Pemerintahan Maupun Saat Kampanye Pilpres