Lonjakan Kasus Covid-19 di Kabupaten Kudus, Ini Instruksi Kapolri-Panglima TNI
Menurut Sigit, Kabupaten Kudus saat ini dalam kondisi yang kurang baik. Apalagi jika kasus konfirmasi positif tidak bisa dibendung. Karena itu, Listyo meminta semua intansi berkolaborasi menangani Covid-19 di Kabupaten Kudus. Dengan harapan kasus Covid-19 hilang di Kabupaten Kudus.
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mengaku prihatin atas meningkatnya kasus konfirmasi positif Covid-19 di Kabupaten Kudus.
"Hal ini memang menjadi perhatian kami, dengan ketersediaan tempat tidur di 7 rumah sakit di Kabupaten Kudus yang semakin menipis dari 393 tempat tidur isolasi sudah terisi 359 tempat tidur (91 persen). Sementara ruang ICU dari jumlah 41 tempat tidur sudah terisi 38 tempat tidur (92 persen)," kata dia dalam keterangan tertulis, Minggu (6/6).
-
Bagaimana reaksi para prajurit TNI saat Kasad Maruli menang adu panco? Beberapa penonton yang memberikan dukungan kepada Kasad pun puas dengan sorakan yang sebelumnya mereka teriakkan.
-
Kenapa Kapolri dan Panglima TNI meninjau SUGBK? “Kami ingin memastikan serangkaian kesiapan pengamanan khususnya terkait dengan kegiatan puncak yang dilaksanakan besok sore ini betul-betul bisa terselenggara dengan baik,” tutur Sigit.
-
Di mana Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo berada ketika HUT PP Polri? Pak Kapolri beliau jam 5 sudah berada di Papua, dengan Panglima TNI. Jadi beliau tidak bisa hadir, karena beliau tidak bisa hadir tentunya kita tidak mengikutsertakan para pejabat lainnya. Sehingga murni kita adalah PP Polri pada acara hari ini ya.
-
Siapa menantu Panglima TNI? Kini Jadi Menantu Panglima TNI, Intip Deretan Potret Cantik Natasya Regina Ini potret cantik Natasya Regina, menantu panglima TNI.
-
Siapa sosok penemu ransum TNI? Pencipta ransum TNI ternyata bukanlah seorang tentara, melainkan seorang dokter.
-
Kapan Marsekal TNI Fadjar Prasetyo akan pensiun? Marsekal TNI Fadjar Prasetyo sebentar lagi akan pensiun dari jabatannya. Laki-laki yang dilantik Presiden Joko Widodo pada Rabu 20 Mei 2020 sebagai Kepala Staf Angkatan Udara (KSAU) ke-23 akan pensiun pada pertengahan tahun ini.
Hal itu disampaikan Listyo Sigit saat bertandang ke Kabupaten Kudus. Turut mendampingi Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto bersama Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo dan Kepala BNPB Ganip Warsito.
Menurut Sigit, Kabupaten Kudus saat ini dalam kondisi yang kurang baik. Apalagi jika kasus konfirmasi positif tidak bisa dibendung. Karena itu, Listyo meminta semua intansi berkolaborasi menangani Covid-19 di Kabupaten Kudus. Dengan harapan kasus Covid-19 hilang di Kabupaten Kudus.
"Masalah Covid-19 merupakan tanggung jawab kita bersama bukan hanya pemerintah, TNI ataupun Polri saja. Tetapi hal ini menjadi tanggung jawab kita bersama untuk memutus mata rantai Covid-19, karena keselamatan rakyat adalah hukum tertinggi, oleh karena itu kita semua harus bergerak bersama," ucap dia.
Listyo menyinggung peran serta masyarakat untuk mencegah penularan Covid-19. Minimal saling mengingatkan untuk disiplin terhadap protokol kesehatan yaitu 3 M (memakai masker, mencuci tangan dan menghindari kerumunan).
Mantan Kabareskrim Polri ini menambahkan, Polri bersama dengan TNI telah menyiapkan delapan water Canon untuk dilakukan penyemprotan secara masal di semua tempat yang ada di Kabupaten Kudus.
"Water Canon ini akan berjalan 3 hari sekali di Kabupaten Kudus untuk melakukan penyemprotan Disinfektan. Dengan cara pola berjalan sesuai dengan arah, pertama untuk menyehatkan situasi, kedua memberikan wawasan kepada masyarakat, ketiga PPKM Mikro harus lebih maksimal dalam penangan Covid di Kudus ini, jika masih kurang kita akan tambah lagi water Canon," terang dia.
Listyo juga mengintruksikan kepada Kapolda Jawa Tengah turun tangan membantu menanggulangi penyebaran Covid-19 terutama pada enam desa.
Listyo menyampaikan pasukan TNI dan Polri bakal dikerahkan guna memantau aktivitas warga selama menjalani Isolasi mandiri.
"Semua pasukan baik dari Babinsa, Bahbinkamtibmas, Bataliyon dan Brimob serta tenaga kesehatan, semuanya kita Floting di Kabupaten Kudus ini," ujar dia.
Reporter: Ady Anugrahadi
Sumber : Liputan6.com
Baca juga:
Klaster Baru Covid-19 Bermunculan, Nakes Soroti Hajatan Artis hingga Pejabat
2.212 WNA di RI Positif Covid-19, 2.028 Sudah Sembuh
Wisata Lebaran hingga Kendornya Prokes jadi Biang Keladi Lonjakan Covid-19 di Kudus
Pemkot Medan Bubarkan Pengunjung Kafe Lebihi Jam Operasional, Pemilik Ditegur
Orang Tua Berperan Penting dalam Pencegahan Penularan COVID-19 pada Anak-anak
Warga Griya Melati Bogor Sembuh dari Covid-19 Bertambah Menjadi 60 Orang
32 Santri Positif Covid-19, Ponpes di Bogor Ditutup Sementara