Maju calon ketum Golkar, Airlangga ziarah ke makam Soeharto
Airlangga Hartarto resmi mendeklarasikan diri sebagai bakal calon ketua umum Golkar di Jakarta, Selasa (1/3).
Calon Ketua Umum (caketum) Partai Golkar Airlangga Hartarto berziarah ke makam Presiden Indonesia ke 2, Soeharto, di Astana Giri Bangun, Selasa (8/3). Di makam yang terletak di Lereng Gunung Lawu, Kecamatan Matesih, Karanganyar, Jawa Tengah tersebut, Airlangga nampak khusyuk berdoa di depan makam Soeharto.
Airlangga ditemani sejumlah tokoh dan pengurus Partai Golkar seperti Melkias Markus Mekeng, Ahmad Dolli Kurnia, Heru Dewanto, Lamhot Sinaga, Budhy Setiawan, Endang (anggota DPR), Riyono, Oding Djaelani dan Antoni Murad.
Airlangga Hartarto resmi mendeklarasikan diri sebagai bakal calon ketua umum Golkar di Jakarta, Selasa (1/3) pekan lalu.
"Bagi saya Pak Harto ini tokoh yang patut dijadikan contoh dan panutan. Beliau membangun Indonesia hingga menjadi seperti sekarang ini. Kepemimpinan Pak Harto sangat baik dan perlu kita contoh," ujar Airlangga usai berziarah.
Usai melakukan ziarah, pria yang masih menjabat sebagai Ketua DPP Partai Golkar tersebut akan berdialog dengan Ketua dan Sekretaris DPD II Golkar se Jateng di The Sunan Hotel Solo.