Marah disebut ejek Jokowi, Rini Soemarno tantang beberkan bukti
"Itu dari mana? coba tanya ke dia dari mana dasarnya, datanya dari mana," tantang Rini.
Menteri BUMN Rini Soemarno menyerahkan sepenuhnya urusan reshuffle kabinet kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi). Kata dia, pergantian menteri adalah hak prerogatif presiden dan menteri hanya sebagai pembantu presiden dalam menjalankan roda pemerintahan.
"Kalau reshuffle menteri tanya ke presiden, saya sebagai pembantu presiden yang melakukan assasment presiden, jadi saya serahkan ke presiden," kata Rini kepada wartawan di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Senin (29/6).
Rini membantah bila dirinya mengecilkan Presiden Jokowi. Bahkan, Rini menantang untuk membeberkan bukti dan data jika dirinya menghina Jokowi
"Itu dari mana? coba tanya ke dia dari mana dasarnya, datanya dari mana. Tanya mereka yang bicara, jangan ke saya," ucap Rini.
Ketika kembali dikonfirmasi apakah dirinya pernah berbicara dan menghina presiden lantaran berhasil menempatkan orang-orangnya sebagai menteri, Rini membantahnya.
"Coba yah kalau saya sebagai pembantu presiden ya tentunya saya menghormati bapak presiden. terima kasih ya sudah yah," tutupnya.
Seperti diketahui, Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo menyatakan bila ada menteri yang mengecilkan atau merendahkan Jokowi ketika berada di belakang meja. Namun, dia tak mau menyatakan secara gamblang, siapa orang itu.
Politikus PDIP Masinto Pasaribu secara terang-terangan mengungkap ciri menteri yang meremehkan Jokowi itu. Menurut dia, menteri itu berkelamin wanita, dari non parpol dan berada di sektor ekonomi. Jika ditelisik, tuduhan itu mengarah pada Menteri BUMN Rini Soemarno.
"Benar. Dia profesional tapi kerjanya nggak profesional. Bukan (menteri) berasal dari partai pendukung. Dia sering buat kebijakan yang suka bertentangan dengan Nawa Cita Presiden," kata Masinton.
-
Kapan reshuffle kabinet menteri dan wakil menteri dilakukan? Presiden Joko Widodo kembali melakukan reshuffle menteri dan wakil menteri Senin (17/7) hari ini.
-
Apa yang terjadi di Bukber Kabinet Jokowi? Bukber Kabinet Jokowi Tak Dihadiri Semua Menteri 01 & 03, Sri Mulyani: Sangat Terbatas
-
Apa yang sedang dilakukan Prabowo terkait susunan kabinet? Ketua Harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad, membenarkan bahwa sampai saat ini Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar atau Cak Imin belum pernah diundang saat menbahas susunan kabinet. Sebab, Dasco menegaskan, untuk menyusun kabinet merupakan hak prerogatif Presiden terpilih Prabowo Subianto. "Jadi memang yang namanya susunan menteri itu sebagai hak prerogatif presiden terpilih yang melakukan simulasi-simulasi," kata Dasco, saat diwawancarai di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Sabtu, (14/9).
-
Apa yang diresmikan oleh Jokowi di Jakarta? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan kantor tetap Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) Asia di Menara Mandiri 2, Jakarta, Jumat (10/11).
-
Apa yang mungkin diberikan Jokowi untuk Kabinet Prabowo? Tak hanya memberikan pendapat, mantan Wali Kota Solo tersebut juga bisa memberikan usulan nama untuk kabinet mendatang.
-
Bagaimana Prabowo dinilai akan meneruskan pemerintahan Jokowi? Sebagai menteri Presiden Jokowi, Prabowo kerap ikut rapat. Sehingga, Prabowo dinilai tinggal meneruskan pemerintahan Presiden Jokowi-Ma'rufA Amin.
Baca juga:
Ada menteri hina presiden, bukti kabinet Jokowi tak harmonis
Hanura: Wibawa Jokowi habis jika tak copot menteri yang menghinanya!
Ada menteri wanita yang remehkan Jokowi, ini kata Puan Maharani
Jokowi: Indonesia harus bisa jadi poros maritim dunia
Undang ekonom ke Istana, Jokowi bakal reshuffle menteri ekonomi?
Presiden Jokowi panggil belasan ekonom jelang reshuffle kabinet
Paling jauh, alasan Jokowi prioritaskan kajian kekayaan alam Papua