Massa FPI bakar boneka Ahok di depan Balai Kota
"Boneka ini sudah digantung sejak semalam. Gue nggak mau tahu, Ahok harus turun," teriak Rizieq.
Massa aksi dari Gerakan Masyarakat Jakarta (GMJ) melakukan aksi pembakaran boneka Ahok. Massa yang langsung dipimpin oleh Habib Rizieq Shihab itu pun langsung membuat kerumunan yang menutup Jalan Medan Merdeka Selatan.
"Boneka ini sudah digantung sejak semalam. Baunya udah busuk sudah kemana-mana, maka karena itu kita akan bakar. Gue nggak mau tahu, Ahok harus turun," teriak Habib Rizieq di depan Balai Kota, Jakarta, Senin (1/12).
Sebelum dibakar, massa masih sempat menyanyikan lagu Indonesia Raya, untuk kemudian langsung menusuk-nusuk patung tersebut hingga mengeluarkan bensin berwarna merah yang menyerupai darah.
Usai ditusuk-tusuk, patung tersebut pun segera dibakar. Setelah itu, Gubernur DKI 'tandingan' Fachrurozi Ishaq yang telah dilantik oleh mereka di depan Gedung DPRD sebelumnya, meminta agar DPRD DKI segera melakukan sidang untuk melengserkan Ahok.
"Saya tahu di sana banyak anggota DPRD yang tidak ingin Ahok jadi Gubernur. Karena itu, segeralah bentuk sidang untuk melengserkan Ahok menjadi Gubernur DKI," Ujar Rozi di depan massa aksi.
Tepat pukul 13.00 WIB, Gerakan Massa Jakarta (GMJ) itu mulai diperintahkan untuk segera meninggalkan lokasi oleh pihak keamanan. Mereka pun segera bubar dengan tertib, karena Habib Rizieq selalu memperingatkan mereka agar tidak berbuat rusuh.