Nekat pakai atribut Persija, 33 Jakmania ditangkap polisi
Mereka ditangkap saat bergerombol di luar stadion.
Sekitar 33 suporter Persija Jakarta, Jakmania kembali ditangkap aparat kepolisian yang sedang sweeping di kawasan Lapangan Tembak, tepatnya samping Hotel Mulia, Senayan, Jakarta, Minggu (18/10).
Wakil Kepala Kepolisian Resor Metro Jakarta Pusat, AKBP Roma Hutajulu mengatakan penangkapan tersebut adalah buntut dari ulah puluhan Jakmania yang kedapatan mengenakan atribut Persija Jakarta.
"Mereka diamankan karena memakai atribut Persija Jakarta, kita juga sudah berkoordinasi dengan petinggi Jakmania (Richard A Supriyanto) agar anggotanya tidak mengenakan atribut," kata Roma di jalan raya gelora, Senayan, Jakarta Pusat, Minggu (18/10).
Selain itu, Roma menambahkan seharusnya para Jakmania masuk ke dalam stadion apabila memang ingin menonton bukan dengan berkumpul di luar kawasan Stadion Utama Gelora Bung Karno.
"Kami mengimbau boleh menonton ke stadion, tapi harus masuk ke dalam. Jakmania harusnya menghormati suporter tim yang sedang bertanding," ujarnya.
Lanjutnya, kata Roma, sweeping ini akan terus dilakukan guna langkah preventif meminimalisir terjadinya kerusuhan sebelum dan sesudah pertandingan.
"Ini merupakan langkah preventif mencegah kericuhan sebelum dan sesudah bertanding," tutur Roma.
Malam ini, sekitar pukul 19.00 WIB, rencananya final Piala Presiden akan dimulai. Persib diketahui akan bertanding melawan Sriwijaya FC di Stadion Utama Gelora Bung Karno.