Novela, saksi Prabowo-Hatta ini pernah jadi caleg DPRD Paniai
Novela diketahui saksi Prabowo-Hatta dari Kampung Awabutu.
Nama Novela Nawipa tiba-tiba menjadi perbincangan. Dia adalah saksi yang diajukan kubu Prabowo - Hatta dalam sidang gugatan sengketa pemilihan presiden dan wakil presiden di Mahkamah Konstitusi ( MK ) Selasa (13/8) kemarin.
Novela diketahui saksi Prabowo-Hatta dari Kampung Awabutu. Ketika menyampaikan kesaksiannya, suasana sidang MK yang biasanya terlihat tegang saat itu terlihat cair. Bahkan diselingi canda dan tawa karena mendengar kesaksian Novela.
Dalam kesaksiannya, Novela mengungkapkan tidak ada pemilu presiden digelar di kampungnya. Atas kesaksiannya, para hakim MK kemudian menanyakan detail kesaksian Novela. Di situlah sempat terjadi guyonan antara Novela dan para hakim MK .
Kesaksian Novela sampai dipuji oleh Capres Prabowo Subianto. "Saya salut akan sikap saudari Novela Nawipa, saudara Elvincent Dokomo, saudara Satoni dan semua individu-individu yang telah memberikan kesaksian dengan berani, jujur, tanpa pamrih dalam membela keadilan dan kebenaran di Mahkamah Konstitusi," kata Prabowo dalam akun Facebook-nya, Rabu (13/8).
Novela bukanlah saksi biasa yang diajukan oleh kubu Prabowo-Hatta. Novela adalah politikus Partai Gerindra. Dia adalah ketua DPC Partai Gerindra Kabupaten Paniai, Papua.
Pada pemilihan legislatif, Novela mencoba keberuntungan dengan menjadi calon anggota DPRD dari Dapil I Kabupaten Paniai. Novela maju dari Partai Gerindra.
Baca juga:
Rumah Novela dirusak, Kubu Prabowo sebut di Papua lebih panas
5 Kisah perjuangan hidup Novela saksi yang hebohkan sidang MK
Dari Prabowo sampai hakim MK puji Novela Nawipa
Polda Papua belum dilapori pengrusakan rumah Novela
Hashim sebut usai bersaksi di MK, rumah Novela dirusak
-
Apa yang diklaim oleh Prabowo? Menteri Pertahanan (Menhan) sekaligus calon presiden (capres) nomor urut 2, Prabowo Subianto mengatakan dirinya sudah menyatu dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi). Sebab, Jokowi mampu menyatukan lawan menjadi kawan.
-
Apa yang dilakukan Prabowo saat menyapa ketua umum partai politik? Ketua umum partai politik pengusung Prabowo-Gibran terlihat hadir dalam acara tersebut. Saat Prabowo ingin menyapa para ketua umum yang hadir, dia pun berkelakar tengah mempersiapkan nama-nama yang hadir. Sebab, dirinya takut nama tersebut terlewat dapat menyebabkan koalisi tak terbentuk."Ini daftar tamunya panjang banget, jadi harus saya sebut satu-persatu. Kalau enggak disebut koalisi tak terbentuk," kata Prabowo, disambut tawa oleh para tamu yang hadir.
-
Kapan Prabowo bertemu Jokowi? Presiden terpilih Prabowo Subianto bertemu dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana kepresidenan, Jakarta, Senin (8/7) siang.
-
Siapa yang menyambut kedatangan Prabowo di Kantor DPP Partai Golkar? Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto hingga Sekjen Partai Golkar Lodewijk Freidrich Paulus menyambut langsung kedatangan Prabowo.
-
Kapan Prabowo tiba di Kantor DPP Partai Golkar? Prabowo tiba sekitar pukul 17.00 WIB dengan mengenakan pakaian berwarna hitam dan celana berwarna hitam.
-
Apa yang ditolak mentah-mentah oleh Prabowo Subianto? Kesimpulan Prabowo lawan perintah Jokowi dan menolak mentah-mentah Kaesang untuk menjadi gubernur DKI Jakarta adalah tidak benar.