Obama datang lebih awal ke Jakarta, Djarot tak sempat sambut
Mantan Wali Kota Blitar ini tetap mengucapkan selamat datang kepada Obama. Serta berharap Obama bisa senang menikmati lengangnya kota Jakarta.
Gubernur DKI Jakarta Djarot Syaiful Hidayat di jadwalkan menyambut kedatangan mantan Presiden Amerika Serikat Barack Obama di Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur pada pukul 12.35 WIB. Namun dia tidak berkesempatan menyambut kedatangan Obama. Alasannya politisi Partai Demokrat AS tersebut tiba 10 menit lebih awal dari jadwal yang seharusnya.
"Tiba lebih awal ya dari jadwal, 10 menit lebih cepat, perkiraan kami habis Salat Jumat kita masih sempat ngobrol-ngobrol ya. Karena datangnya lebih awal 10 menit, sehingga tidak sempat dan saya koordinasi sama staf kedutaan AS di sini," katanya di Bandara Halim Perdana Kusuma, Jumat (30/6).
Kendati demikian, mantan Wali Kota Blitar ini tetap mengucapkan selamat datang kepada Obama. Serta berharap Obama bisa senang menikmati lengangnya kota Jakarta.
"Atas nama masyarakat Jakarta saya menyampaikan selamat datang di Jakarta bagi Pak Obama selamat bernostalgia di Jakarta. Dan bisa menikmati Jakarta yang sekarang masih agak lengang. Selamat menikmati Jakarta untuk Pak Obama," ujarnya.
Mantan Presiden Obama tiba sekitar pukul 12.16 WIB Di Bandara Halim Perdana Kusuma. Obama telah melewati liburan di beberapa kota di Indonesia seperti Bali dan Yogyakarta. Kini Obama juga akan segera bertemu dengan Presiden Joko Widodo di Istana Bogor.