Pamer ratusan traktor di Ponorogo, Jokowi bikin petani kecewa
Padahal dalam sambutannya saat panen raya tersebut Jokowi menyebutkan akan membagikan 41 ribu traktor.
Kunjungan Presiden Joko Widodo ke Ponorogo Jumat (6/3) lalu waktu acara panen raya menyisakan kekecewaan pada masyarakat di Ponorogo. Sebab saat panen raya di Kecamatan Jetis dan Pulung, ratusan traktor yang dipajang tersebut ditarik kembali.
Padahal dalam sambutannya saat panen raya tersebut Jokowi menyebutkan akan membagikan 41 ribu traktor yang sebagian akan dibagikan kepada petani di Ponorogo.
Namun usai kunjungan kunjungan Jokowi, sebagian besar traktor yang dipajang di pinggir Jalan Raya Kecamatan Jetis menuju Kecamatan Bungkal, Kabupaten Ponorogo diangkut kembali truk tronton.
"Katanya akan dibagikan kepada desa-desa di Ponorogo, namun kenyataannya ditarik kembali. Padahal di Ponorogo ini ada 21 kecamatan di 279 desa dan 26 kelurahan. Kami juga tidak tahu alasan penarikan tersebut. Padahal kalau mendapatkan kami akan senang," kata Bairun Kepada Desa Tanjungsari Kecamatan Jenangan Kabupaten Ponorogo pada merdeka.com, Selasa (17/3).
Ditambahkan Bairun, apa yang dilakukan Presiden Jokowi dengan membawa ratusan traktor ke Ponorogo menjadi kesan bahwa hal tersebut hanya pamer saja. "Tak ubahnya orang pamer mas, kita hanya dipameri tapi tidak diberi. Padahal informasinya akan dibagikan," pungkasnya.
Baca juga:
Tinjau panen raya, Jokowi sempatkan nikmati sate legendaris Ponorogo
Jokowi akan panen raya bersama petani Ponorogo
Petani Ponorogo pertanyakan alasan Jokowi pamer ratusan traktor
Mimpi bertemu Gus Dur, Kepala SLB bangun wahana revolusi mental
Kepala SLB di Semarang tantang Jokowi debat revolusi mental di TV
Golkar kubu Agung merapat ke Jokowi, ini perbandingan KMP vs KIH
-
Kapan Presiden Jokowi meresmikan Bandara Panua Pohuwato? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan Bandar Udara Panua Pohuwato di Provinsi Gorontalo.
-
Bagaimana Presiden Jokowi saat ini? Presiden Jokowi fokus bekerja untuk menuntaskan agenda pemerintahan dan pembangunan sampai akhir masa jabaotan 20 Oktober 2024," kata Ari kepada wartawan, Senin (25/3).
-
Kapan Pasar Jongke diresmikan oleh Presiden Jokowi? Pada Sabtu (27/7), Presiden Jokowi meresmikan Pasar Jongke yang berada di Laweyan, Kota Surakarta.
-
Apa yang diresmikan oleh Jokowi di Jakarta? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan kantor tetap Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) Asia di Menara Mandiri 2, Jakarta, Jumat (10/11).
-
Siapa yang menggugat Presiden Jokowi? Gugatan itu dilayangkan Tim Pembela Demokrasi Indonesia (TPDI) melayangkan gugatan terhadap Presiden Joko Widodo (Jokowi) ke Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN).
-
Apa yang Jokowi lakukan di Gudang Beras Bulog Pematang Kandis? Presiden Joko Widodo (Jokowi) meninjau langsung Gudang Beras Bulog di Pematang Kandis,Kabupaten Merangin, Jambi. Kepala Negara mengaku, hal itu harus dilakukan demi memastikan ketersediaan beras jelang momentum hari raya Lebaran yang sisa sepekan lagi.