Pemerintah Akui Jumlah Vaksinasi Covid-19 Masih di Bawah China dan Amerika
Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir mengakui bahwa jumlah vaksinasi Covid-19 di Indonesia masih kurang jika dibandingkan dengan China dan Amerika Serikat. Dia menyebut hingga kini sebanyak 26,9 juta masyarakat Indonesia sudah disuntik vaksin Covid-19.
Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir mengakui bahwa jumlah vaksinasi Covid-19 di Indonesia masih kurang jika dibandingkan dengan China dan Amerika Serikat. Dia menyebut hingga kini sebanyak 26,9 juta masyarakat Indonesia sudah disuntik vaksin Covid-19.
Erick mengatakan jumlah ini memang membuat Indonesia menjadi salah satu negara di Asia Tenggara dengan capaian vaksinasi tertinggi. Kendati begitu, Indonesia tak bisa berpuas diri sebab capaian vaksinasi tersebut masih kurang apabila dibandingkan dengan negara populasi besar lainnya.
-
Apa yang dirasakan Vincent Raditya saat mengalami flu Singapura? Vincent Raditya menyatakan bahwa pada tahap awal, ia mengalami demam tinggi selama tiga hari. Ia merasakan tubuhnya lemas dan berat, serta mengalami nyeri pada leher.
-
Kapan virus corona ditemukan? Virus virus adalah sekelompok virus yang meliputi SARS-CoV (virus korona sindrom pernafasan akut parah), MERS-CoV (sindrom pernapasan Timur Tengah coronavirus) dan SARS-CoV-2, yang menyebabkan Covid-19.
-
Kapan peningkatan kasus Covid-19 terjadi di Jakarta? Adapun kasus positif Covid-19 pada 27 November sampai 3 Desember mengalami kenaikan sebanyak 30 persen dibanding pekan sebelumnya, yaitu pada 20-26 November.
-
Kenapa Covid Pirola mendapat perhatian khusus? Namun, para pemerhati kesehatan dan ahli virus memberi perhatian lebih terhadap subvarian ini lantaran kemampuan Pirola dalam melakukan breakthrough infections lebih tinggi dibandingkan varian lainnya. Ketika sebuah varian atau subvarian virus COVID memiliki kemampuan breakthrough infections yang tinggi maka akan menyebabkan kasus re-infeksi semakin tinggi.
-
Di mana kasus Covid-19 pertama di Indonesia terdeteksi? Mereka dinyatakan positif Covid-19 pada 1 Maret 2020, setelah menjalani pemeriksaan di Rumah Sakit Penyakit Infeksi (RSPI) Sulianti Saroso, Jakarta.
-
Kapan kasus Covid-19 pertama di Indonesia diumumkan? Presiden Jokowi mengumumkan hal ini pada 2 Maret 2020, sebagai kasus Covid-19 pertama di Indonesia.
"Kalau kita lihat perbandingan kita dengan vaksinasi daripada negara besar lain seperti China, Amerika, kita masih di bawah," kata Erick Thohir saat menyambut kedatangan vaksin Covid-19 Tahap ke-14 sebagaimana ditayangkan di Youtube Sekretariat Presiden, Senin (31/5).
Untuk itu, dia menekankan bahwa pemerintah berkomitmen untuk meningkatkan jumlah vaksinasi di Indonesia. Hingga kini, total ada 92,9 juta dosis vaksin Covid-19 yang sudah tiba di Indonesia.
"Ini yang harus kita tingkatkan. Karena kita tahu, dengan vaksinasi justru ini membantu kita mencegah daripada penularan, mencegah dari kematian, dan yang terpenting juga untuk ekonominya sendiri," kata dia.
Erick meyakini percepatan vaksinasi dapat mencegah pengurangan tenaga kerja dan mempercepat pemulihan ekonomi nasional yang terpuruk akibat pandemi Covid-19. Hanya saja, dia mengingatkan masyarakat untuk tetap disiplin protokol kesehatan meski telah divaksin.
"Vaksinasi game changer tetapi vaksinasi tanpa didukung oleh protokol kesehatan oleh masyarakat ini menjadi sesuatu yang tidak bisa sustainability atau berkelanjutan," tuturnya.
Dia pun mengajak masyarakat Indonesia bersama-sama mensukseskan program vaksinasi Covid-19. Dengan begitu, ekonomi nasional yang sempat terkontraksi dapat tumbuh positif kembali.
"Saya berharap dengan kerja keras pemerintah kami berharap rakyat Indonesia juga bisa bergotong-royong. Kita berharap juga dengan tadi percepatan vaksinasi ini kita mengharapkan Indonesia secara ekonomi bisa tumbuh lagi," ujar dia.
"Kami berharap juga dukungan daripada masyarakat segala golongan, disiplin terhadap protokol kesehatan, memakai masker, menjaga jarak, dan juga mencuci tangan," sambung Erick Thohir.
Reporter: Lizsa Egeham
Sumber: Liputan6.com
Baca juga:
Tips Nyaman Pakai Masker Sehari-hari, Cegah Tertular Virus Covid-19
Cara Cegah Penularan COVID-19: Periksa, Lacak, Karantina, & Isolasi
Erick Thohir Prediksi Vaksin Merah Putih Tersedia Awal 2022
Anggapan Salah tentang Vaksin Covid-19 Berisi Microchip Magnetik
Erick Thohir soal Vaksinasi Indonesia Terbanyak di ASEAN: Kita Tidak Berpuas Diri
KIPI adalah Kejadian Ikutan Pasca Imunisasi, Ketahui Jenis dan Reaksinya