Penetapan pemenang Pilkada Purbalingga, kubu Sugeng-Sucipto absen
Pilkada Purbalingga dimenangkan oleh Tasdi-Dyah Hayuning Pratiwi.
Komisi Pemilihan Umum (KPU) Purbalingga menetapkan duet Tasdi-Dyah Hayuning Pratiwi, menjadi pemenang dalam pemilihan kepala daerah (Pilkada) Purbalingga. Keputusan itu disahkan dalam rapat pleno digelar di kantor penyelenggara pemilihan umum itu, Selasa (22/12).
Dalam rapat pleno mulai digelar sekitar pukul 14.30 WIB, pasangan nomor dua, Sugeng-Sucipto, diusung Partai Kebangkitan Bangsa, Partai Hanura, dan Partai Demokrat tidak hadir dalam rapat itu. Meski begitu, Kepala Kepolisian Resor (Polres) Purbalingga, Ajun Komisaris Besar Anom Setiadji mengatakan, rapat pleno berjalan dengan baik.
"Saya yakin semuanya orang-orang baik, mampu mengendalikan diri, sehingga pelaksanaan pilkada berjalan aman, terkendali," kata Anom, Selasa (22/12).
Selain pasangan pemenang, rapat pleno dihadiri forum komunikasi pimpinan daerah (Forkopimda) dan tim sukses pasangan Tasdi-Tiwi. Pada rapat pleno tersebut, sebanyak 150 personel kepolisian, TNI, dan Satpol PP berjaga di sekitar kantor KPU Purbalingga.
Lebih lanjut, Anom berharap pemenang Pilkada sebagai calon terpilih menjadi pemimpin yang mampu mengembangkan Purbalingga, supaya lebih baik dan meningkatkan kesejahteraan masyarakatnya.
Ketua KPU Purbalingga, Sri Wahyuni, menyatakan rasa bangga bisa mengemban amanah dalam pilkada serentak yang berlangsung di Purbalingga. Dia mengatakan, pasangan Tasdi-Tiwi berhasil meraih 228.037 suara, atau 54,51 persen. Sedangkan Sugeng-Sutjipto hanya mendapatkan 190.276 suara, atau 45,49 persen.