Pengendara motor di Kedoya tewas gara-gara lubang sedalam 4 cm
Tidak ada identitas dalam diri korban.
Seorang pengendara motor tewas dalam kecelakaan di Jalan Panjang Kedoya, Kedoya Selatan, Jakarta Barat. Peristiwa kecelakaan ini terjadi pengedara tersebut gagal menghindari lubang sedalam 4 sentimeter hingga membuat oleng hingga terjatuh.
Kepala Satuan Lalu Lintas Polres Jakarta Barat, AKBP Ipung Purnomo mengatakan, korban yang mengendarai sepeda motor Yamaha Vino B 3793 BOT langsung tewas di lokasi.
"Laka tunggal, korban dari arah Pondok Indah menuju Kodaya. Saat melintas korban tidak bisa menghindar akhirnya terpeleset dan meninggal dunia," ujar Ipung ketika di hubungi merdeka.com, Senin (26/1).
Selain itu, Ipung menambahkan, pihaknya tidak menemukan identitas dalam diri korban.
"Tidak ada identitas. Saat ini korban telah dibawa ke Rumah Sakit Tangerang," pungkasnya.
Sebelumnya, dari foto yang dilansir TMC, Senin (26/1), tampak sesosok tubuh ditutupi koran oleh warga. Terlihat lumuran darah pada koran tersebut.
Kecelakaan ini dilaporkan terjadi sekitar 19.20 WIB. Di samping samping jasad korban, tampak motor matic yang yang mengalami kerusakan cukup parah.