Perampok bersenjata satroni rumah di Bekasi, emas 100 gram raib
Perampok juga membawa dokumen berharga korban.
Menjelang Lebaran, aksi perampokan terjadi di Kota Bekasi, Jawa Barat. Kali ini sebuah rumah di Perumahan Wisma Asri Blok P 21 Nomor 98 RT 12 RW 32, Kelurahan Teluk Pucung, Kecamatan Bekasi Utara, kemarin siang, Sabtu (12/7).
Aksi kawanan perampok berjumlah tiga orang tersebut berhasil menguras harta milik pasangan Muhammad Nur (58) dan Ely berupa perhiasan emas seberat 100 gram, dan sejumlah surat berharga.
Kepala Sub Bagian Humas Polresta Bekasi Kota AKP Siswo menjelaskan, peristiwa itu bermula ketika korban pulang dari pasar sekitar pukul 14.15 WIB. Begitu sampai di depan rumah, korban dikejutkan dengan tiga orang tak dikenal sudah berada di dalam rumah.
"Pintu rumah dalam kondisi terbuka, dan terparkir mobil di depan rumah korban," kata Siswo saat dikonfirmasi, Minggu (13/07).
Karena aksinya kepergok, kawanan tersebut bergegas melarikan diri. Lantaran dihadang korban, lalu pelaku menodongkan benda menyerupai senjata api ke bagian dada korban, dan mengancam akan menembak. "Pelaku melarikan diri dengan mengendarai mobil Daihatsu Terios," kata dia.
Hasil identifikasi, kata Siswo, korban kehilangan perhiasan emas seberat 100 gram, sertifikat rumah, buku nikah 4 buah, BPKB kendaraan, akte kelahiran, ijazah dan buku tabungan.
"Dokumen-dokumen ditemukan oleh warga di daerah Sukatani, Kabupaten Bekasi. Saat ini sudah diamankan sebagai barang bukti," kata Siswo.