Pernikahan Kahiyang, keluarga besan dan duta besar akan menginap di hotel
Terkait pengamanan, Tiwik mengaku belum ada koordinasi dengan pihak terkait. Namun standar pengamanan dengan pemeriksaan menggunakan metal detektor dan screening di pintu depan maupun belakang tetap dilakukan seperti biasa.
Resepsi pernikahan putri Presiden Joko Widodo, Kahiyang Ayu dengan Muhammad Bobby Afief Nasution akan dihelat 8 November 2017 mendatang. Ratusan tamu penting dari dalam maupun luar negeri diperkirakan akan menghadiri undangan mantan Wali Kota Solo itu.
Informasi yang dihimpun merdeka.com menyebutkan, keluarga mempelai putra Bobby Nasution akan menginap di salah satu hotel terbesar di Solo. Hotel bintang lima di Jalan Slamet Riyadi yang terhitung masih baru tersebut juga akan ditempati sejumlah tamu penting lainnya.
"Hotel kami sudah penuh regarding mantunya Pak Jokowi. Dan memang untuk pihak besan akan stay di Alila. Bersama juga dengan perwakilan duta besar negara-negara tetangga," ujar Marketing Comunication (Marcom) Manager Alila Hotel Solo, Tiwik Widowati, Selasa (10/10).
Terkait pengamanan, Tiwik mengaku belum ada koordinasi dengan pihak terkait. Namun standar pengamanan dengan pemeriksaan menggunakan metal detektor dan screening di pintu depan maupun belakang tetap dilakukan seperti biasa.
"Untuk pengamanan dalam rangka pernikahan putri Pak Jokowi, sampai saat ini belum ada informasi berkaitan dengan hal itu," jelas dia.
Tiwik menambahkan, jumlah kamar yang ada di hotelnya mencapai total 255. Saat ini jumlah kamar 80 persen telah dipakai. Sedangkan untuk tanggal 2-9 November sudah habis dipesan.
Baca juga:
Makanan khas Solo akan jadi hidangan di pernikahan Kahiyang Ayu
Media center pernikahan Kahiyang-Bobby mulai dioperasikan
Sewa jasa chilipari, Katering pernikahan Kahiyang tetap dicek dokter
Anak Jokowi nikah, Garuda siapkan extra flight & pesawat wide body
Presiden mantu, Bandara Adi Soemarmo siap tampung pesawat carter dan ekstra
-
Siapa yang menikah dengan anak bungsu Presiden Joko Widodo? Erina Gudono, seorang finalis Puteri Indonesia 2022, menemukan cinta dalam Kaesang Pangarep, anak bungsu Presiden RI Joko Widodo.
-
Kapan Putri Helmy Yahya menikah? Pada hari Sabtu (2/12/2023), Helmy Yahya berbagi momen bersejarah ketika calon suami putrinya mengikuti proses mualaf di Masjid Al Azhar, Jakarta Selatan.
-
Apa yang dilakukan Ayu Wees di acara pernikahan? Pedangdut asal Tasikmalaya ini, tiba-tiba menagih utang saat datang ke acara pernikahan.
-
Apa tema pernikahan Putri Ayudya? Pernikahan Putri Ayudya pada 13 Juli 2024 tidak banyak tersorot media. Ia dan suami memilih tema Jawa Klasik dan Putri mengenakan kebaya beludru hitam berpotongan panjang untuk akad nikah.
-
Bagaimana pernikahan Annisa Pohan dan Agus Harimurti Yudhoyono? Artis berikutnya adalah Annisa Pohan, yang menikah dengan putra Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono, Agus Harimurti Yudhoyono. Mereka menikah pada tahun 2005 dan memiliki seorang anak bernama Almira Tunggadewi Yudhoyono.