Pesan Ketua PBNU agar Pilkada Jakarta berjalan damai
Pesan Ketua PBNU agar Pilkada Jakarta berjalan damai. Said Aqil mengajak semua pihak menjaga keamanan pelaksanaan Pilkada, menjunjung tinggi persatuan dan menerima apapun hasil Pilkada.
Ketua Umum Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU), Said Aqil Siradj meminta warga Nahdlatul Ulama untuk tetap mengutamakan kepentingan bangsa dan mengesampingkan kepentingan politik dalam Pilkada. Dia sekaligus mengajak warga DKI untuk menjaga keamanan pelaksanaan Pilkada DKI Jakarta putaran kedua. Sebab, beberapa hari belakangan situasi politik Jakarta memanas.
"Kami dari PBNU, pertama mengajak kepada seluruh warga masyarakat DKI Jakarta untuk menjaga ketertiban dan keamanan selama pelaksanaan Pilkada dan setelah pelaksanaan Pilkada," ujar Said dalam jumpa pers bersama sejumlah organisasi keagamaan di Kantor PBNU, Jakarta Pusat pada Senin (17/4).
-
Kapan Pilkada DKI 2017 dilaksanakan? Pemilihan umum Gubernur DKI Jakarta 2017 (disingkat Pilgub DKI 2017) dilaksanakan pada dua tahap, yaitu tahap pertama di tanggal 15 Februari 2017 dan tahap kedua tanggal 19 April 2017 dengan tujuan untuk menentukan Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta periode 2017–2022.
-
Apa saja isu yang muncul selama Pilkada DKI 2017? Apalagi pemilihan tersebut juga diwarnai dengan isu-isu seperti agama, etnis, dan kebijakan publik.
-
Kapan Pilkada DKI 2017 putaran kedua dilaksanakan? Pemungutan Suara Putaran Kedua (19 April 2017):Putaran kedua mempertemukan pasangan Ahok-Djarot dan Anies-Sandiaga.
-
Siapa saja kandidat yang bertarung di Pilkada DKI 2017? Saat itu, pemilihan diisi oleh calon-calon kuat seperti Basuki Tjahaja Purnama, Anies Baswedan, dan Agus Harimurti Yudhoyono.
-
Apa hasil quick count Pilkada DKI 2017 putaran kedua? Hasil quick count Pilkada DKI 2017 putaran kedua menunjukkan bahwa pasangan Anies Baswedan dan Sandiaga Uno memperoleh dukungan sebesar 58,5%, sedangkan pasangan Basuki Tjahaja Purnama dan Djarot Saiful Hidayat, mendapatkan dukungan sebesar 41,5%.
-
Apa saja jenis pelanggaran yang dibahas dalam UU Pemilu 2017? Jenis-jenis pelanggaran pemilu, sebagaimana diatur dalam Undang-Undang Nomor 7 Tahun 2017 tentang Pemilihan Umum (UU Pemilu), mencakup tiga kategori utama, yaitu pelanggaran kode etik pemilu, pelanggaran administratif pemilu, dan pelanggaran tindak pidana pemilu.
Kedua, Said meminta semua pihak menjunjung tinggi persatuan dan kesatuan seluruh elemen masyarakat DKI Jakarta yang majemuk ini. Semua pihak hendaknya memercayakan pelaksanaan Pilkada DKI Jakarta kepada penyelenggara.
"Kita harus hormati KPU, Bawaslu, dewan kehormatan (DKPP) semua. Kita percayai itu milik kita bersama dan kita percayakan kepada mereka dalam menjalankan tugasnya sesuai dengan amanat dan tanggung jawabnya," pungkas Said.
PBNU mengajak semua pihak menghormati dan menerima hasil Pilkada DKI Jakarta putaran kedua sebagai wujud pelaksanaan proses demokrasi yang jujur adil dan bermartabat. Kemenangan Pilkada bukan hanya milik kelompok tertentu tapi seluruh warga Jakarta.
"Sekali lagi apapun dan siapapun yang menang atau yang berhasil adalah kemenangan warga DKI, kemenangan masyarakat Indonesia, bukan hanya kemenangan kepentingan kelompok tertentu. Siapapun yang menang dari hasil pilkada yang jujur adil dan bermartabat warga DKI semuanya harus menghormati dan menerimanya siapapun yang menang," tutupnya.
Baca juga:
26 Warga tolak pembangunan bandara golput di Pilkada Kulon Progo
Anggota Linmas cantik ini sukses curi perhatian di Pilkada Cilacap
Calon petahana Pilkada Kulon Progo menang telak versi hitung cepat
Bawa undangan pencoblosan bukan miliknya, 40 warga diperiksa polisi
Anak Cawabup Jayapura ditangkap diduga terkait politik uang