Pilpres 2019 di TPS Ma'ruf Amin: Jokowi Raup 132, Prabowo 129 Suara
Hasil penghitungan Pilpres 2019 di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 051 Koja, Jakarta Utara, di mana Calon Wakil Presiden Ma'ruf Amin mencoblos telah selesai. Hasilnya paslon 01 Jokowi-Ma'ruf menang tipis dari paslon 02 Prabowo-Sandiaga. Paslon 01 meraih 132 suara dan 02 sebanyak 129 suara. Suara tidak sah 5.
Hasil penghitungan Pilpres 2019 di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 051 Koja, Jakarta Utara, di mana Calon Wakil Presiden Ma'ruf Amin mencoblos telah selesai. Hasilnya paslon 01 Jokowi-Ma'ruf menang tipis dari paslon 02 Prabowo-Sandiaga.
Paslon 01 meraih 132 suara dan 02 sebanyak 129 suara. Suara tidak sah 5. Total dari 300 DPT yang menggunakan hanya 266 yang menggunakan haknya.
-
Kapan Pemilu 2019 diadakan? Pemilu terakhir yang diselenggarakan di Indonesia adalah pemilu 2019. Pemilu 2019 adalah pemilu serentak yang dilakukan untuk memilih presiden dan wakil presiden, anggota DPR RI, DPRD Provinsi, DPRD Kabupaten Kota, dan DPD.
-
Kapan pemilu 2019 dilaksanakan? Pemilu 2019 merupakan pemilihan umum di Indonesia yang dilaksanakan pada tanggal 17 April 2019.
-
Siapa saja yang ikut dalam Pilpres 2019? Peserta Pilpres 2019 adalah Joko Widodo dan Prabowo Subianto.
-
Apa saja yang dipilih dalam Pemilu 2019? Pada tanggal 17 April 2019, Indonesia menyelenggarakan Pemilu Serentak yang merupakan pemilihan presiden, wakil presiden, anggota DPR, DPD, dan DPRD secara bersamaan.
-
Mengapa Pemilu 2019 di sebut Pemilu Serentak? Pemilu Serentak Pertama di Indonesia Dengan adanya pemilu serentak, diharapkan agar proses pemilihan legislatif dan pemilihan presiden dapat dilakukan dengan lebih efisien dan efektif.
-
Partai apa yang menang di Pemilu 2019? Partai Pemenang Pemilu 2019 adalah Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) dengan persentase suara sebesar 19.33% atau 27,05 juta suara dan berhasil memperoleh 128 kursi parpol.
Sementara itu, Ma'ruf sendiri tengah memantau dan menunggu hasil quick count di kediamannya, di Jalan Situbondo, Menteng, Jakarta. Dia bersama keluarganya memantau.
"Ini sambil menunggu hasil quick count nanti," ucap Ma'ruf di lokasi, Rabu (17/4).
Dia merasa lega. Dan kini menunggu hasilnya. "Tadi sudah plong lah. Sekarang tinggal menunggu hasil Pilpres 2019," kata Ma'ruf.
Dia pun menegaskan, apapun hasilnya, akan menerima dengan lapang dada. Meskipun, dirinya berharap hasilnya sesuai dengan keinginannya.
"Apapun hasil Pilpres 2019 kita terima dengan lapang dada. Mudah-mudahan sesuai dengan harapan," pungkasnya.
Reporter: Putu Merta Surya Putra
Sumber: Liputan6
Baca juga:
Quick Count SMRC: Jokowi-Ma'ruf 55,34%, Prabowo-Sandi 44,66%, Suara Masuk 39,32%
Quick Count Litbang Kompas Data Masuk : Jokowi 55,37 % , Prabowo 44,63 %
Melihat Pencoblosan Pasien RSUD Tangerang Selatan
Penghitungan Suara Pilpres 2019 di TPS Kandang Jokowi: Prabowo Hanya 8 Suara
Tonton Live Streaming Quick Count Pilpres 2019 di Merdeka.com
Megawati Merapat ke Istana Temui Jokowi
RSJ Menur Surabaya Sediakan Kamar Perawatan untuk Caleg Stres