Polri dan BNN diminta berbenah usai mencuat testimoni Fredi Budiman
Bukti yang dimiliki Haris Azhar sangat penting dalam pembenahan dan penertiban internal Polri, Tni dan BNN.
Direktur Eksekutif Lembaga Kajian Strategis Kepolisian Indonesia (Lemkapi) Edi Hasibuan meminta pimpinan Polri dan Badan Narkotika Nasional (BNN) meningkatkan pengawasan kasus narkoba terkait rehabilitasi usai testimoni Fredi Budiman yang diungkapkan Koordinator KontraS Haris Azhar. Edi menilai, dalam rehabilitasi ini rawan penyimpangan dan penyalahgunaan kewenangan.
"Kami minta masalah ini menjadi fokus utama Kapolri dan kepala BNN," kata Edi Hasibuan dalam keterangan tertulisnya kepada merdeka.com, Kamis (4/8).
Namun Edi juga meminta Haris Azhar membantu penyidik Polri mengungkap sepak terjang Fredi Budiman yang mengaku selama ini banyak dilindungi oknum Polri, TNI dan BNN dalam menjalankan bisnis narkoba. Menurut Edi, bukti yang dimiliki Haris Azhar sangat penting dalam pembenahan dan penertiban internal Polri, Tni dan BNN.
"Semoga Haris Azhar memiliki cukup bukti yang diberikan Fredi atau petunjuk yang kuat lainnya termasuk rekaman pembicaraan antara dirinya dengan Fredi bahwa sindikatnya selama ini dilindungi oknum aparat sehingga pernyataannya dalam medsos tidak menjadi fitnah dan pencemaran nama baik kepada sejumlah lembaga negara tersebut," kata Edi.
Diketahui, testimoni tersbeut dilontarkan oleh Haris Azhar tak lama setelah Fredi Budiman dieksekusi mati. Akibat testimoni tersebut Haris Azhar dilaporkan oleh BNN, Polri, dan TNI ke Bareskrim.
Baca juga:
Panglima sebut sudah ada anggota TNI dihukum terkait Fredi Budiman
Panglima TNI bentuk tim khusus telusuri curhatan Fredi Budiman
Kapolri irit bicara soal pelaporan Haris Azhar ke Bareskrim
Waseso diperintah Jokowi buat dalami testimoni Fredi Budiman
BNN desak Haris Azhar ungkap nama anggota terlibat Fredi Budiman
BNN investigasi internal buktikan kesaksian Fredi Budiman
Kepala BNN ngaku laporkan Haris agar bisa dipanggil polisi
-
Siapa Fredy Pratama? "Enggak (Tidak pindah-pindah) saya yakinkan dia masih Thailand. Tapi di dalam hutan," kata Direktur Tindak Pidana Narkoba Bareskrim Polri Brigjen Mukti Juharsa, Rabu (13/3).
-
Apa yang dilakukan Fredy Pratama? Nur Utami berubah sejak menikah dengan pria berinisial S, yang dikenal sebagai kaki tangan gembong narkoba Fredy Pratama.
-
Kenapa Fredy Pratama sulit ditangkap? Sebelumnya, Polri berupaya menangkap gembong narkoba Fredy Pratama yang saat ini terindikasi berada di Thailand dan dilindungi oleh gangster dari negara tersebut."Fredy Pratama keberadaannya masih terindikasi di Thailand.
-
Apa yang sedang dilakukan Fredy Pratama? Bareskrim Polri mengungkap lokasi dari gembong narkoba Fredy Pratama yang ternyata bersembunyi di pedalaman hutan kawasan negara Thailand.
-
Siapa Farida Nurhan? Inilah salah satu sudut rumah Farida Nurhan di kampung halamannya, yaitu di Kota Lumajang. Rumah ini tampak sangat jauh dari citra tajir melintir dan popularitasnya sebagai seorang food vlogger yang dikenal.
-
Dimana Fredy Pratama bersembunyi? Bareskrim Polri mengungkap lokasi dari gembong narkoba Fredy Pratama yang ternyata bersembunyi di pedalaman hutan kawasan negara Thailand.