Prabowo dan para duta besar Uni Eropa diskusi soal kondisi Indonesia
Dalam pertemuan tersebut, Anies menceritakan bila pertemuan tersebut merupakan diskusi yang dilakukan Prabowo dan para duta besar. Mulai dari kondisi Indonesia terkini hingga tantangan-tantangan yang akan dihadapi Indonesia di masa yang akan datang.
Pasangan Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta terpilih Anies Baswedan dan Sandiaga Uno hari ini mendampingi Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto bertemu dengan para duta besar negara Uni Eropa untuk Indonesia. Dalam pertemuan tersebut, setidaknya ada 22 duta besar negara Uni Eropa yang hadir dalam acara tersebut di kediaman Prabowo Subianto Jalan Kertanegara nomor 4, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.
"Ada 22 duta besar dari Uni Eropa termasuk duta besar Uni Eropa-nya sendiri hadir," kata Anies usai acara di Jakarta, Rabu (10/5).
Dalam pertemuan tersebut, Anies menceritakan bila pertemuan tersebut merupakan diskusi yang dilakukan Prabowo dan para duta besar. Mulai dari kondisi Indonesia terkini hingga tantangan-tantangan yang akan dihadapi Indonesia di masa yang akan datang.
"Tema-tema yang penting dibereskan di Indonesia seperti permasalahan korupsi kesejahteraan ketimpangan dan lain-lain. Kemudian para duta besar itu menyampaikan pandangan dan pertanyaan tentang perkembangan yang ada di Indonesia," terang Anies.
Anies juga menambahkan pembahasan yang disampaikan kepada para duta besar yakni tentang cara-cara korupsi membereskan soal kemiskinan. Bila masalah itu semua dibereskan maka salah satu masalah besar Indonesia telah diselesaikan.
Tak hanya isu-isu nasional, Anies juga mengatakan ada pembahasan tentang Pilgub DKI Jakarta beberapa waktu lalu.
"Kita tunjukkan kita harus fokus pada masalah lapangan pekerjaan masalah pendidikan dan biaya hidup di Jakarta," ujarnya.
Para duta besar pun memberikan respon yang baik dengan diskusi terbuka. Banyak hal juga yang ditanyakan kepada Prabowo. Namun Anies enggan membeberkannya.
"Yang tanya macam-macam umumnya lebih banyak bertukar pikiran antara Prabowo dan saya dan Pak Sandi ikut diskusi yang mengalir bebas dan terbuka," terangnya.
Anies menjelaskan, pertemuan tersebut telah direncanakan sebelum Pilgub DKI Jakarta putaran kedua. Sebelumnya Dubes Uni Eropa Vincent Guerent telah menemui Prabowo di Hambalang beberapa waktu lalu.
"Jadi ini bukan pertemuan yang dibuat Minggu lalu. Sudah direncanakan 6 bulan lalu," tandas Anies.
Baca juga:
Anies-Sandi temani Prabowo temui 20 duta besar negara Uni Eropa
Prabowo Subianto mendadak jenaka, ada apa?
Sandiaga: Prabowo mengingatkan belum dilantik, sudah terobos busway
Dapat sepatu OK OCE, Prabowo ledek warga 'kalau lu mah bayar'
Prabowo salut Eko Hadi penuhi nazar jalan kaki Madiun-Jakarta
Kebahagiaan Prabowo Subianto usai kuasai DKI
Prabowo buat Anies-Sandi: Gue was-was lu menang!
-
Siapa yang bertemu dengan Prabowo dan Anies Baswedan? Susi Pudjiastuti mencuri perhatian publik setelah melakukan pertemuan dengan Prabowo dan Anies Baswedan.
-
Apa yang dibahas Anies Baswedan dan Sandiaga Uno? Menarik ya karena waktu kami sempat bermitra didukung partai Gerindra dan PKS saat itu, kita pernah berdiskusi tentang mendirikan partai,
-
Mengapa Susi Pudjiastuti bertemu dengan Prabowo dan Anies Baswedan? Meski capres telah diumumkan, hingga kini bakal cawapres belum terlihat hilalnya. Justru Susi Pudjiastuti mencuri perhatian publik setelah bertemu dengan dua tokoh besar Prabowo dan Anies Baswedan.
-
Apa yang terjadi saat Pramono Anung dan Puan Maharani bertemu dengan Prabowo Subianto? Ketua DPR RI sekaligus Ketua DPP PDIP Puan Maharani, terekam dalam kamera saat dirinya menarik bakal calon gubernur Jakarta Pramono Anung ke hadapan presiden terpilih Prabowo Subianto.
-
Apa yang diusung Prabowo Subianto dalam acara tersebut? Ketua Umum Pilar 08, Kanisius Karyadi, mengatakan bahwa kegiatan yang diikuti oleh 70 ribu lebih peserta ini merupakan bentuk dukungan terhadap Prabowo Subianto dalam menjaga dan merawat Persatuan Indonesia, sejalan dengan Sila ke-3 Pancasila.
-
Siapa yang menarik Pramono Anung ke hadapan Prabowo Subianto? Ketua DPR RI sekaligus Ketua DPP PDIP Puan Maharani, terekam dalam kamera saat dirinya menarik bakal calon gubernur Jakarta Pramono Anung ke hadapan presiden terpilih Prabowo Subianto.