Prabowo Rapat Bareng Sri Mulyani, Bahas Geopolitik hingga Pertahanan Indonesia
Dalam pertemuan itu juga membahas isu-isu strategis dan kerja sama antar lembaga kementerian terkait. Sri Mulyani melihat peran Kementerian Pertahanan (Kemhan) dalam menjaga pertahanan keamanan nasional dan mendukung pemulihan perekonomian sangat penting.
Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto menggelar rapat terbatas bersama Menteri Keuangan Sri Mulyani di Kantor Pusat Kementerian Keuangan RI (Kemenkeu) Jakarta, Kamis (7/4).
Dalam pertemuan itu, mereka berdua membahas mengenai tantangan geopolitik dan geoekonomi yang tengah berlangsung baik di kawasan regional maupun global.
-
Apa yang terjadi saat Pramono Anung dan Puan Maharani bertemu dengan Prabowo Subianto? Ketua DPR RI sekaligus Ketua DPP PDIP Puan Maharani, terekam dalam kamera saat dirinya menarik bakal calon gubernur Jakarta Pramono Anung ke hadapan presiden terpilih Prabowo Subianto.
-
Apa yang diusung Prabowo Subianto dalam acara tersebut? Ketua Umum Pilar 08, Kanisius Karyadi, mengatakan bahwa kegiatan yang diikuti oleh 70 ribu lebih peserta ini merupakan bentuk dukungan terhadap Prabowo Subianto dalam menjaga dan merawat Persatuan Indonesia, sejalan dengan Sila ke-3 Pancasila.
-
Apa yang dilakukan Menhan Prabowo Subianto bersama Kasau Marsekal Fadjar Prasetyo? Prabowo duduk di kursi belakang pesawat F-16. Pilot membawanya terbang pada ketinggian 10.000 kaki.
-
Siapa yang bertemu dengan Prabowo Subianto? Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep menemui Ketum Gerindra Prabowo Subianto.
-
Kenapa Prabowo Subianto dan Jenderal Dudung menggandeng tangan Jenderal Tri Sutrisno? Momen ini terjadi ketika ketiga jenderal tersebut sedang berjalan masuk ke dalam sebuah ruangan atau tempat digelarnya gala dinner seusai mengikuti rangkaian parade senja atau penurunan upacara bendera merah putih.
-
Apa yang ditolak mentah-mentah oleh Prabowo Subianto? Kesimpulan Prabowo lawan perintah Jokowi dan menolak mentah-mentah Kaesang untuk menjadi gubernur DKI Jakarta adalah tidak benar.
"Kami berdiskusi mengenai tantangan dan dinamika geopolitik dan pentingnya meningkatkan ketahanan dan pertahanan Indonesia," kata Sri Mulyani dikutip merdeka.com dalam akun instagramnya, Kamis (7/4).
Dalam pertemuan itu juga membahas isu-isu strategis dan kerja sama antar lembaga kementerian terkait. Sri Mulyani melihat peran Kementerian Pertahanan (Kemhan) dalam menjaga pertahanan keamanan nasional dan mendukung pemulihan perekonomian sangat penting.
"Saya mendukung upaya Menhan untuk meningkatkan kemampuan pertahanan dan ketahanan Indonesia," tambahnya.
Sri Mulyani mengatakan sistem pertahanan keamanan dan fungsi pertahanan keamanan bisa betul-betul menjadi necessary condition bagi pemulihan dan stabilitas ekonomi Indonesia.
Dia juga berharap kepada Prabowo. Tidak hanya itu, Sri Mulyani juga mendukung upaya Prabowo dalam meningkatkan kemampuan pertahanan dan ketahanan Indonesia serta menjaga dan memperkuatnya Persatuan dan Kesatuan Indonesia berlandaskan Pancasila.
"Saya juga mendukung upaya Kemhan dan TNI untuk terus menjaga serta memperkuat Persatuan dan Kesatuan Indonesia berlandaskan Pancasila," bebernya.
Sementara itu, menurut Prabowo perang saat ini tidak hanya taktik militer, tetapi keseluruhan. Di mana perang modern adalah perang yang melibatkan seluruh aspek politik, ekonomi, sosial budaya, militer, sampai agama.
(mdk/fik)