Prabowo: Saya Merasa Punya Hubungan Khusus dengan Tanah Minang & Rakyat Minangkabau
Prabowo bercerita. Semasa kecil, dirinya pernah berada di Sumbar. Dia mengetahui bagaimana perjuangan Tanah Minangkabau terhadap bangsa Indonesia.
Menteri Pertahanan (Menhan), Prabowo Subianto, mengunjungi Sumatera Barat (Sumbar) hari ini, Sabtu (29/4). Di waktu yang sama, Prabowo menghadiri pengukuhan gelar adat Batagak Gala.
Dalam sambutannya, Prabowo mengaku mempunyai hubungan khusus dengan Tanah Minang dan warga Minangkabau. Bahkan, dia juga berutang budi.
-
Apa yang dilakukan Menhan Prabowo Subianto bersama Kasau Marsekal Fadjar Prasetyo? Prabowo duduk di kursi belakang pesawat F-16. Pilot membawanya terbang pada ketinggian 10.000 kaki.
-
Siapa yang bertemu dengan Prabowo Subianto? Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep menemui Ketum Gerindra Prabowo Subianto.
-
Apa yang diusung Prabowo Subianto dalam acara tersebut? Ketua Umum Pilar 08, Kanisius Karyadi, mengatakan bahwa kegiatan yang diikuti oleh 70 ribu lebih peserta ini merupakan bentuk dukungan terhadap Prabowo Subianto dalam menjaga dan merawat Persatuan Indonesia, sejalan dengan Sila ke-3 Pancasila.
-
Apa yang ditolak mentah-mentah oleh Prabowo Subianto? Kesimpulan Prabowo lawan perintah Jokowi dan menolak mentah-mentah Kaesang untuk menjadi gubernur DKI Jakarta adalah tidak benar.
-
Apa yang terjadi saat Pramono Anung dan Puan Maharani bertemu dengan Prabowo Subianto? Ketua DPR RI sekaligus Ketua DPP PDIP Puan Maharani, terekam dalam kamera saat dirinya menarik bakal calon gubernur Jakarta Pramono Anung ke hadapan presiden terpilih Prabowo Subianto.
-
Kenapa Prabowo Subianto begitu rileks menghadapi debat capres? "Beliau sangat rileks, sangat santai menghadapi debat ini, karena kan memang materinya beliau pasti sangat mengetahui dan menguasai ya," Habiburokhman menandasi.
"Saya merasa mempunyai hubungan khusus dengan Tanah Minang dan rakyat Minangkabau," kata Prabowo Subianto di Kabupaten Tanah Datar, Sumatera Barat. Demikian dikutip dari Antara.
Masa Kecil Prabowo
Prabowo bercerita. Semasa kecil, dirinya pernah berada di Sumbar. Dia mengetahui bagaimana perjuangan Tanah Minangkabau terhadap bangsa Indonesia. Karena itulah, katanya, Indonesia beruntung memiliki banyak tokoh nasional yang lahir dari Tanah Minang.
"Rakyat Minangkabau telah memberikan putra dan putri terbaik untuk bangsa dan negara," katanya.
Kenang Sosok Bung Hatta Hingga Sutan Sjahrir
Bahkan, Wakil Presiden Indonesia yang pertama yakni Mohammad Hatta juga lahir dari Tanah Minang. Hatta bersama Presiden pertama RI Soekarno berjasa menyatukan rakyat Indonesia serta memimpin perjuangan dengan penuh risiko.
"Mereka (Soekarno-Hatta) mempertaruhkan nyawa untuk mengantarkan kita menjadi negara yang merdeka," kata Prabowo.
Prabowo juga menyinggung perdana menteri pertama, sekaligus tokoh kunci di awal perang kemerdekaan Indonesia. Yakni Sutan Sjahrir.
"Siapa yang tidak mengenal Mohammad Natsir yang juga Perdana Menteri Indonesia? Tokoh nasional yang mengantar Indonesia dari negara federal kembali ke NKRI," katanya.
Selain itu, Prabowo juga menyebut nama Sutan Takdir Alisjahbana di bidang kesusastraan, Tan Malaka, Mohammad Yamin hingga banyak tokoh lainnya dari Minangkabau.
Tidak hanya tokoh yang aktif di bidang birokrasi dan pergerakan nasional, Prabowo yang sebelumnya juga aktif di dunia kemiliteran mengatakan Tanah Minang juga banyak melahirkan prajurit TNI yang tangguh.
"Saya merasa rakyat Minangkabau setia, berani, dan penuh pendirian serta teguh pada prinsip," kata Prabowo memuji.
(mdk/lia)