Presiden Jokowi Ngaku Segera Isi Jabatan Menpora
Presiden Joko Widodo mengaku segera mengisi jabatan Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora). Saat ini posisi Menpora sedang kosong karena Zainuddin Amali mengundurkan diri.
Presiden Joko Widodo mengaku segera mengisi jabatan Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora). Saat ini posisi Menpora sedang kosong karena Zainuddin Amali mengundurkan diri.
Usai meresmikan Kereta Api Trans Sulawesi di Depo Maros, Jokowi tak banyak bicara soal kekosongan kursi Menpora. Mantan Gubernur DKI Jakarta ini hanya menjawab segera.
-
Kapan Presiden Jokowi meresmikan Bandara Panua Pohuwato? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan Bandar Udara Panua Pohuwato di Provinsi Gorontalo.
-
Apa yang diresmikan oleh Presiden Jokowi di Gorontalo? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan Bandar Udara Panua Pohuwato di Provinsi Gorontalo.
-
Kapan Jokowi mencoblos? Presiden Joko Widodo atau Jokowi telah melakukan pencoblosan surat suara Pemilu 2024 di TPS 10 RW 02 Kelurahan Gambir, Jakarta Pusat, Rabu (14/2).
-
Kenapa sapi Presiden Jokowi di Blora mengamuk? Diketahui, sapi tersebut mengamuk saat warga berupaya menjatuhkannya untuk kemudian disembelih.
-
Siapa yang menggugat Presiden Jokowi? Gugatan itu dilayangkan Tim Pembela Demokrasi Indonesia (TPDI) melayangkan gugatan terhadap Presiden Joko Widodo (Jokowi) ke Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN).
-
Apa yang diresmikan oleh Jokowi di Jakarta? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan kantor tetap Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) Asia di Menara Mandiri 2, Jakarta, Jumat (10/11).
"Segera. Segera," ujarnya singkat di Depo KA Rammang-rammang, Maros, Rabu (29/3).
Sebelumnya, Zainuddin Amali mengundurkan diri sebagai Menpora. Zainuddin memilih meninggalkan jabatan Menpora usai menjadi Wakil Ketua Umum PSSI.
Untuk sementara waktu, Zainuddin menyerahkan jabatan itu kepada Menteri Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK) Muhadjir Efendy. Muhadjir merupakan pelaksana tugas (Plt) Menpora yang ditunjuk Presiden Joko Widodo usai mengabulkan pengunduran diri Amali. Penyerahan jabatan dari Amali ke Muhadjir dilakukan di Wisma Kemenpora Jakarta, Kamis (16/3).
"Hari ini saya berakhir di Kemenpora, ini adalah ujung jalan perjalanan saya di Kementerian Pemuda dan Olahraga. Selamat datang Prof. H. Muhadjir Effendy," ucap Amali.
Dalam pidatonya, Muhadjir menyatakan bakal maksimal mengemban amanah presiden. Dia juga berharap tak terlampau lama mengisi kekosongan jabatan tertinggi Kemenpora.
"Saya akan jadi Plt sampai hadir Menpora definitif. Mudah-mudahan tidak terlalu lama, semakin cepat semakin baik, karena program saya banyak. Kemenko PMK itu mengurus orang miskin dan orang susah. Ada program prioritas yang kejar tayang untuk 1 tahun 7 bulan lagi," kata Muhadjir.
Penunjukan Muhadjir sebagai Plt Menpora tertuang dalam salinan Keputusan Presiden Nomor 18/P Tahun 2023 tanggal 13 Maret 2023. Muhadjir akan menjabat sebagai pelaksana tugas Menpora hingga Menpora definitif dilantik.
(mdk/eko)