Program pelatihan desain kemasan untuk IKM dan UKM jadi primadona di Jatim
Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Timur akan mensejahterakan masyarakat. Pemprov melalui Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag)
Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Timur akan mensejahterakan masyarakat. Pemprov melalui Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) menggelar pelatihan desain dan packaging untuk Industri Kecil Menengah (IKM) / Usaha Kecil Menengah (UKM).
“Program pemprov itu meningkatkan ketrampilan masyarakat dengan memberikan pelatihan desain dan packaging untuk IKM / UKM,” kata Kepala Seksi Pembinaan dan Pengembangan UPT Mamin & Kemasan, Dinas Perindustrian dan Perdagangan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Timur, Mahmudji.
-
Kapan Yusuf mulai beternak itik? Ahmad Yusuf (22) sudah mulai beternak itik sejak usianya masih 15 tahun.
-
Apa yang akan dilakukan Khofifah di Pilgub Jatim? Ketua Tim Kampanye Daerah Jawa Timur Prabowo-Gibran, Khofifah Indar Parawansa menyatakan akan kembali mengikuti kontestasi pemilihan gubernur (pilgub) Jawa Timur 2024.
-
Apa yang dilakukan Yusuf bersama Ikram Rosadi? Sejak datang ke klinik, Yusuf seakan tak terpisahkan dengan sang ayah sambung yang menyemangatinya sebelum disunat.
-
Kapan Khofifah memutuskan untuk ikut Pilgub Jatim? Ketua Tim Kampanye Daerah Jawa Timur Prabowo-Gibran, Khofifah Indar Parawansa menyatakan akan kembali mengikuti kontestasi pemilihan gubernur (pilgub) Jawa Timur 2024.
-
Siapa saja yang mendukung Khofifah di Pilgub Jatim? PAN, Gerindra, Golkar, dan Demokrat menyatakan kesiapannya untuk mendukung Khofifah di Pilgub Jatim.
-
Siapa yang menepis isu Cak Imin maju di Pilkada Jatim? Wakil Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa Jazilul Fawaid menepis isu calon wakil presiden nomor urut 1 yang juga Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar akan maju pada Pemilihan Kepala Daerah Jawa Timur 2024. "Gus Muhaimin tidak mungkin, ngapain (maju Pilkada Jatim)," ujar Jazilul di Jakarta, Sabtu (6/4). Ia menegaskan sampai saat ini tidak ada pembahasan mengenai Cak Imin (sapaan akrab Muhaimin Iskandar) akan maju pada Pilkada Jatim.
Mahmudji mengatakan, program ini memiliki kelebihan karena UPT Mamin & Kemasan, Disperindag akan memberikan materi secara menyeluruh, mulai dari bahan baku hingga menjadi barang yang siap jual, alias sudah di packaging. Hal ini akan memudahkan IKM / UKM untuk meningkatkan daya jual produk yang dimiliki.
Saat ini, program yang dikeluarkan Gubernur Jawa Timur Soekarwo dan Wakil Gubernur Jatim Saifullah Yusuf masih menjadi primadona. Tercatat ada sekitar 944 orang yang telah mendapatkan jasa layanan desain kemasan. Jumlah tersebut melebihi target yang dilakukan saat ini, karena target Disperindag untuk menerima jasa layanan desain kemasan hanya sebesar 915 orang.
“Ini membuktikan kalau program ini banyak diminati masyarakat,” ungkap dia.
Apalagi setelah ada mobil keliling banyak daerah di 38 kabupaten/kota yang ingin memperbaiki kemasan produknya. Mereka menginginkan mendapatkan pelatihan secara langsung, bagaimana mendesain dan bagaimana packaging produk.
“Kita akan mendatangi daearah-daerah supaya ikm mendapatkan pelayanan desain kemasan dengan baik,” katanya.
(mdk/paw)