Ratusan warga binaan di Lapas Nusakambangan mencoblos di 7 TPS
800 pemilih warga binaan dan pegawai lapas di Nusakambangan menyalurkan hak suaranya dalam Pemilu Gubernur Jawa Tengah tahun 2018, Rabu (27/6). TPS berkategori khusus disediakan di 7 lapas yang tersebar di Nusakambangan Cilacap.
800 pemilih warga binaan dan pegawai lapas di Nusakambangan menyalurkan hak suaranya dalam Pemilu Gubernur Jawa Tengah tahun 2018, Rabu (27/6). TPS berkategori khusus disediakan di 7 lapas yang tersebar di Nusakambangan Cilacap.
Sehari sebelumya, Selasa (26/6) logistik kotak suara dikirim menggunakan kapal dari PPS Cilacap ke 7 Lapas. Pengawalan ketat dilakukan oleh petugas Polri, TNI, Linmas dan petugas PPS Cilacap melalui dermaga penyebrangan Wijayapura.
-
Kapan Pilkada serentak berikutnya di Indonesia? Indonesia juga kembali akan menggelar pesta demokrasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) secara serentak di tahun 2024. Pilkada 2024 akan dilasanakan ada 27 November 2024 untuk memilih gubernur, wali kota, dan bupati.
-
Apa itu Pilkada Serentak? Pilkada serentak pertama kali dilaksanakan pada tahun 2015. Pesta demokrasi ini melibatkan tingkat provinsi, kabupaten, dan kota.
-
Apa definisi dari Pilkada Serentak? Pilkada Serentak merujuk pada pemilihan kepala daerah yang dilaksanakan secara bersamaan di seluruh wilayah Indonesia, termasuk pemilihan gubernur, bupati, dan wali kota.
-
Mengapa Pilkada penting? Pilkada memberikan kesempatan kepada warga negara untuk mengekspresikan aspirasi mereka melalui pemilihan langsung, sehingga pemimpin yang terpilih benar-benar mewakili kehendak dan kebutuhan masyarakat setempat.
-
Apa yang terjadi pada Pilkada di Jawa Timur? Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) di lima wilayah di Jawa Timur dipastikan akan melawan kotak kosong.
-
Kenapa Pilkada itu penting? Pilkada artinya singkatan dari Pemilihan Kepala Daerah, adalah salah satu momen krusial dalam sistem demokrasi kita.
Kepala Bagian Operasi Polres Cilacap, Kompol Agus Sulistianto mengatakan bahwa lokasi TPS khusus berada di dalam lapas. Para warga binaan yang berhak memilih berdasarkan daftar pemilih tetap (DPT) dari daerah asal mereka.
"Warga binaan menggunakan formulir C 5 dari wilayah asal mereka yang dikirim ke lapas Nusakambangan agar bisa menyalurkan hak suara dalam pemilihan gubernur jawa tengah 2018" kata Kabag Ops.
Tata cara pencoblosan dan perangkat petugas KPPS TPS khusus sama seperti petugas yang lainnya. Hanya sebagain besar berasal dari pegawai lapas, namun untuk saksi tetap diambil dari kedua pasangan calon.
Tiap TPS di Nusakambangan ini dijaga oleh 2 anggota Polri dari Polres dan Polsek Cilacap Selatan. Penjagaan diback up oleh 1 regu dari Brimob yang melakukan pengamanan dan patroli di Nusakambangan.
Baca juga:
Ganjar dan Sudirman sama-sama unggul di kandang
Quick Count Pilgub Jateng: Ganjar Pranowo - Taj Yasin tak terkejar
Quick Count Pilgub Jateng: Ganjar makin jauh tinggalkan Sudirman Said
Quick Count Pilgub Jateng: Ganjar Pranowo sementara unggul dari Sudirman Said
Mendagri hapus namanya di DPT Pilkada Jateng di depan ketua Bawaslu
Keluarga Presiden Jokowi nyoblos di TPS 23 Manahan