Respons Pemprov DKI Saat Disinggung Commitment Fee Formula E di Jakarta Tinggi
Merdeka.com telah mencoba menghubungi Fraksi PSI terkait data commitment fee dari berbagai negara, yang dirangkum PSI. Namun Wakil Ketua Komisi E, Anggaran Wicitra Sastroamidjojo belum merespons.
Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria mengatakan memang ada perbedaan nilai pembayaran commitment fee negara-negara Asia dan Eropa sebagai tuan rumah Formula E. Pernyataan ini seiring kritik dari fraksi PSI yang mempertanyakan besarnya nilai commitment fee yang harus dibayarkan Jakarta selama 5 tahun.
"Ya memang berbeda antara Asia sama Eropa sudah ada aturannya, silakan dicek ke Formula E langsung atau ke Jakpro atau Dispora," ucap singkat Riza pada Selasa (21/9) malam.
-
Apa kesalahan yang dilakukan Riza Patria? Ketua DPD Partai Gerindra DKI Jakarta Ahmad Riza Patria keselip lidah dengan menyebut nama pasangan Prabowo-Sandi. Padahal, Prabowo Subianto kini sudah berpasangan dengan Gibran Rakabuming Raka untuk Pilpres 2024.
-
Kapan Raffi Ahmad mengumumkan giveaway mobil Wuling Air ev? Sebelumnya, selebriti papan atas Raffi Ahmad telah mengumumkan terlebih dahulu di media sosialnya perihal supergiveaway mobil listrik Wuling Air ev, mobil yang belakangan ini viral karena digunakan oleh para artis.
-
Kapan Putri Delina menghadiri acara Mepamit Rizky Febian? Pada hari Minggu, 5 Mei 2024, Mahalini menggelar upacara adat Mepamit, sebuah momen di mana calon pengantin perempuan berpamitan kepada leluhurnya untuk menikah dan ikut bersama keluarga pria.
-
Apa yang dikatakan oleh Ridwan Kamil saat maju di Pilkada Jakarta? Calon pesaing Anies, Ridwan Kamil tak kalah kuat. Ridwan Kamil mendapatkan lampu hijau dari partai koalisi Prabowo-Gibran untuk maju Pilkada Jakarta. Partai-partai yang menyatakan kesiapan mengusung Ridwan Kamil itu adalah Gerindra, PAN dan Golkar. Bahkan, Gerindra sudah terang-terangan menginginkan kadernya menjadi calon wakil gubernur untuk mendampingi Ridwan Kamil di Pilkada Jakarta 2024."Secara alami secara manusiawi, kami ingin wakil kami ada di wakil gubernur," kata Habibburokhman kepada wartawan.
-
Apa yang dilakukan Putri Delina saat menghadiri acara Mepamit Rizky Febian? Sebagai adik dari Rizky Febian, Putri Delina tampil mendampingi sang kakak dalam rangkaian acara pernikahan.
-
Kenapa rumput Stadion Pakansari diganti? Selain mengganti rumput, sistem drainase pun akan diperbaiki. Sejak beroperasi pada 2016, rumput Stadion Pakansari, belum pernah diganti sama sekali. Meski begitu, stadion berkapasita 30 ribu penonton itu, masih digunakan sebagai home base Persikabo 1973 dalam mengarungi Liga 1.
Merdeka.com telah mencoba menghubungi Fraksi PSI terkait data commitment fee dari berbagai negara, yang dirangkum PSI. Namun Wakil Ketua Komisi E, Anggaran Wicitra Sastroamidjojo belum merespons.
Sebelumnya Fraksi PSI di DPRD DKI Jakarta mempertanyakan tingginya biaya commitment fee Formula E yang ditanggung APBD Jakarta. Sementara di beberapa kota penyelenggara Formula E beban commitment fee tidak setinggi di Jakarta, bahkan di Roma, dibebaskan kewajiban ini hingga 2025.
"Ini patut dipertanyakan, mengapa biaya commitment fee Formula E Jakarta sangat tinggi dan jelas membebani APBD Jakarta," ujar Wakil Ketua Komisi E dari Fraksi PSI Anggara Wicitra Sastroamidjojo, Kamis (16/9).
Ara menyebutkan contoh beberapa kota tuan rumah Formula E tidak dibebankan commitment fee yaitu New York, Amerika Serikat, Roma, Italia.
Sementara penyelenggaraan Formula E di Montreal, Kanada hanya terdapat biaya Nomination fees for the City of Montreal sebesar C$151,000 atau setara Rp1,7 miliar dan race fees sebesar C$1,5 juta atau setara Rp17 miliar, dengan total biaya sebesar Rp18,7 miliar.
"Pemprov DKI Jakarta dan PT Jakpro patut jeli dan mempertanyakan mengapa penerapan biaya komitmen fee di berbagai kota berbeda?" ujar Ara.
Seperti yang diketahui Pemprov DKI memiliki kewajiban untuk membayar biaya komitmen Formula E selama lima tahun berturut-turut dengan rincian :
Sesi 2019/2020: £20 juta
Sesi 2020/2021: £22 juta
Sesi 2021/2022: £24,2 juta
Sesi 2022/2023: £26,620 juta
Sesi 2023/2024: £29,282 juta
Bahkan berdasarkan surat Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) DKI ke Gubernur Anies Baswedan per tanggal 15 Agustus 2019, biaya tersebut wajib dilunasi, jika tidak maka dianggap wanprestasi dan dapat digugat di Arbitrase Internasional di Singapura.
Menurut Ara, masih banyak sejumlah informasi terkait biaya Formula E yang tidak diketahui sepenuhnya karena Pemprov DKI Jakarta maupun Jakpro enggan membuka detail kontrak Formula E Jakarta meski beberapa kali diminta pada rapat komisi E.
"Jika tidak ada interpelasi, maka semua ini akan jadi misteri bagi semua warga Jakarta, karena tidak ada kejelasan dari Pemprov DKI Jakarta dan Gubernur Anies," jelasnya.
Baca juga:
Giring Soal Kritik ke Anies: Bukan untuk Menjatuhkan
PSI Sebut Anies Pembohong, PKS Pasang Badan
Giring: Gubernur Anies Bukanlah Sebuah Contoh Orang yang Bisa Mengatasi Krisis
Anggota DPRD DKI Sebut Rencana Formula E Langgar Aturan Sejak Awal
DPRD DKI Desak Anies Kembalikan Komitmen Fee Formula E yang Sudah Disetor
Soal Perbedaan Biaya Komitmen Formula E, Wagub DKI Sebut Telah Ikuti Aturan
Wagub DKI Sebut Tidak Ada Soal Kerugian dan Penundaan Formula E di Rekomendasi BPK