Ridwan Kamil curhat kuliah di Indonesia lebih sulit ketimbang di AS
Ridwan bahkan meminta para dosen supaya tidak pelit memberi nilai kepada para mahasiswanya.
Wali Kota Bandung, Ridwan Kamil, sempat menyampaikan curahan hati di hadapan Menteri Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi, Muhammad Nasir, tentang betapa sulitnya mendapatkan nilai bagus saat mengikuti perkuliahan di Indonesia. Dia membandingkan justru saat dia mengenyam pendidikan di Amerika Serikat dan menyabet gelar master, dengan mudahnya mendapat nilai tinggi.
Emil, sapaan akrab Ridwan Kamil, memperoleh gelar sarjana di Institut Teknologi Bandung (ITB) jurusan arsitek, hanya memperoleh Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) 2,7. Sedangkan saat melanjutkan kuliah di negeri Abang Sam mengambil jurusan urban design, dia meraih IPK nyaris sempurna, yakni 3,9.
Curhatan Emil itu disampaikan dalam acara bincang-bincang Indonesia Mencari Doktor, digelar di Aula Barat, ITB, Jalan Ganeca, Bandung, Kamis (8/10).
"Saya itu kuliah di ITB hanya mendapatkan IPK 2,7 sedangkan di Amerika relatif lebih mudah karena saya mendapatkan IPK 3,9," kata Emil di hadapan Menristek Dikti.
Pernyataan Ridwan langsung disambut gemuruh tepuk tangan hadirin.
"Mohon Pak dosen, kalau ngasih nilai punten jangan terlalu susah," ucap Ridwan setengah bercanda, yang disambut tawa.
Dalam acara itu juga dihadiri Dosen ITB Kadarsyah, dan jajaran akademik kampus teknik pertama di Indonesia itu. Emil dalam acara itu menyampaikan pengalamannya mengenai 'Sukses Riset, Sukses Kembangkan Kota'.
Menteri Nasir dalam kesempatan itu menyampaikan, saat ini Indonesia tengah menggenjot Program Pendidikan Magister menuju Doktor untuk Sarjana Unggul (PMDSU). Program di mana waktu tempuh menyabet gelar doktor bisa dipangkas hanya empat tahun.
"PMDSU adalah program percepatan pendidikan bagi sarjana unggul, yang meringkas waktu pendidikan doktoral dari enam tahun (magister 2 tahun, doktor 4 tahun) menjadi empat tahun untuk keseluruhannya," kata Nasir.
Baca juga:
Kemenristek pangkas waktu tempuh capai gelar doktor jadi empat tahun
Ingin lindungi mahasiswa, alasan pemerintah bekukan 200 PTS
2017, Indonesia jadi tuan rumah event pendidikan SEAMEO
Menteri Anies siapkan 3 skenario urus pendidikan daerah kabut asap
Ulangan harian siswa di sekolah sudah mulai sistem online
Sekolah di China suruh murid menulis mirip seperti huruf di komputer
-
Kapan Ridwan Kamil menyelesaikan kuliahnya? Selanjutnya adalah potret Ridwan Kamil saat menyelesaikan Sarjana S-1 Teknik Arsitektur Institut Teknologi Bandung pada tahun 1995.
-
Kapan Ridwan Kamil mencoblos? Hal itu ia sampaikan usai mencoblos surar suara di TPS 45, Jalan Gunung Kencana, Ciumbuleuit, Kota Bandung, Rabu (14/2).
-
Apa yang dikatakan Ridwan Kamil terkait Ketua Tim Sukses? Sebelumnya, bakal calon gubernur (cagub) Jakarta Ridwan Kamil (RK) akan mengumumkan ketua Tim Sukses (Timses) Pemenangan RIDO alias Ridwan-Suswono dalam waktu dekat. Hal ini disampaikan Ridwan Kamil usai melakukan pertemuan dengan Wakil Presiden (Wapres) ke-10 dan 12 RI Jusuf Kalla (JK) di kediaman Jalan Brawijaya Raya, Jakarta Selatan, Kamis (5/9/2024)."(Ketua timses) sehari dua hari pasti saya kabari," kata RK kepada wartawan di Jakarta.
-
Bagaimana cara Ridwan belajar? Ridwan: "Mudah sih Bu soalnya, tetapi jawabannya susah."
-
Siapa yang menyambut Ridwan Kamil di Cagar Budaya Setu Babakan? Kedatangannya itu langsung disambut oleh mantan Gubernur Fauzi Bowo alias Foke, Rabu (4/9).
-
Siapa yang memberikan wejangan kepada Ridwan Kamil? Dalam pertemuan itu, Foke mengaku telah memberikan sejumlah wejangan kepada mantan Gubernur Jawa Barat tersebut.