Ridwan Kamil Ungkap Alasan Belum Datangi CFD: Saya Belanja Masalah, Bukan Hanya Datang Selfie
Ridwan Kamil mengaku tengah fokus belanja masalah di Jakarta. Bukan cuma ingin datang ke masyarakat untuk sekadar foto-foto
Bakal calon gubernur Jakarta Ridwan Kamil mengungkap alasannya belum pernah mengunjungi kegiatan car free day (CDF) setiap akhir pekan. Berbeda dengan pesaingnya Pramono Anung yang beberapa kali menyambangi CFD di Jakarta.
Ridwan Kamil mengaku tengah fokus belanja masalah di Jakarta. Bukan cuma ingin datang ke masyarakat untuk sekadar foto-foto.
- FOTO: Keakraban Ridwan Kamil Bincang Santai dengan Warga di Posko Makan Gratis Jakarta
- Ridwan Kamil Ditolak Warga Jakarta, Rano Karno: Tamu Kalau Datang Kasih Tahu Jangan Mendadak
- Ridwan Kamil akan Datangi Warga Kampung Bayam: Mereka Berhak Tinggal dengan Nyaman dan Aman
- Ridwan Kamil Jelaskan Alasan Suswono Dipilih jadi Bakal Cawagub Jakarta
"Saya lagi belanja masalah. Bukan hanya datang selfie, datang seflie ya. Saya lagi belanja masalah," kata Ridwan Kamil di Puskesmas Kebon Melati, Jakarta Pusat, Minggu (15/9).
Dia menyebut, bahwa hari ini ia sudah mengunjungi sejumlah titik di Jakarta. Salah satu masalah yang ia kantongi mengenai sungai yang harusnya dilestarikan warga lokal.
"Jadi di otak saya itu lagi belanja masalah mayoritas. Makanya saya prioritas blusukan dulu, nanti yang sifatnya ramai-ramai kayak CFD saya jadwal di waktu yang lebih tepat," ujarnya.
Menurut eks Wali Kota Bandung ini, Jakarta adalah wilayah yang sangat luas. Sehingga, jangan mengidentifikasikan seolah-olah pusat keramaian hanya di CFD saja.
"Saya perhari ini lebih banyak blusukan di tempat-tempat begini. Waktunya habis, sehari juga 5,6 sampai 7 agenda. Nanti CFD kalau sudah leluasa lah, menyapanya dengan lebih rileks," tukasnya.