Ridwan Kamil Pastikan Misa di Jawa Barat Berlangsung Aman dan Nyaman
Kondisi lalu lintas pun dipastikan terkendali meskipun ada beberapa kenaikan volume kendaraan.
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil memastikan misa natal di sejumlah gereja berlangsung aman. Di sisi lain, peningkatan kendaraan yang terjadi bisa dikendalikan.
Hal itu disampaikan usai dirinya meninjau ke beberapa gereja Kota Bandung bersama Forkopimda. Di antaranya, Gereja Katedral dan Gereja HKBP Riau. Berdasarkan laporan bupati Wali kota, perayaan ibadah di sejumlah gereja di Jawa Barat pun kondusif.
-
Kapan Ridwan Kamil menyelesaikan kuliahnya? Selanjutnya adalah potret Ridwan Kamil saat menyelesaikan Sarjana S-1 Teknik Arsitektur Institut Teknologi Bandung pada tahun 1995.
-
Apa yang dikatakan oleh Ridwan Kamil saat maju di Pilkada Jakarta? Calon pesaing Anies, Ridwan Kamil tak kalah kuat. Ridwan Kamil mendapatkan lampu hijau dari partai koalisi Prabowo-Gibran untuk maju Pilkada Jakarta. Partai-partai yang menyatakan kesiapan mengusung Ridwan Kamil itu adalah Gerindra, PAN dan Golkar. Bahkan, Gerindra sudah terang-terangan menginginkan kadernya menjadi calon wakil gubernur untuk mendampingi Ridwan Kamil di Pilkada Jakarta 2024."Secara alami secara manusiawi, kami ingin wakil kami ada di wakil gubernur," kata Habibburokhman kepada wartawan.
-
Kapan Maulid Nabi tahun ini? Pada tahun ini, Maulid Nabi bertepatan dengan hari Kamis, 28 September 2023.
-
Kapan Rizky Nazar merayakan ulang tahunnya? Rizky Nazar pemain Bidadari Surgamu baru saja berulang tahun yang ke 28 pada Kamis (7/3).
-
Kapan Tahun Baru Hijriah dimulai? " Muharam adalah bulan permulaan. Padanya ada awal dari kebangkitan. Sudah semestinya kita selalu berbenah menyiapkan diri untuk terus berbuat kebaikan."
-
Kapan Rafathar merayakan ulang tahunnya? Pada tanggal 15 Agustus 2024, Rafathar merayakan ulang tahunnya yang ke-9.
"Kami mengunjungi berbagai gereja untuk mengecek dan kami lihat semua berlangsung dengan lancar ini menandakan inilah yang harus selalu hadirkan rasa aman nyaman kondusivitas kepada masyarakat," kata Ridwan Kamil, Jumat (24/12) malam.
"Kami dapat laporan semua pelaksanaan misa di Jawa Barat berlangsung aman dan nyaman sesuai harapan dari jemaah yang melaksanakan misa natal," Ia melanjutkan.
Kondisi lalu lintas pun dipastikan terkendali meskipun ada beberapa kenaikan volume kendaraan.
"Kami monitor lalu lintas masih terkendali ada kenaikan 9-10 persen tapi relatif masih bisa dikendalikan dengan baik," ucap dia.
Terakhir, Ridwan Kamil mengucapkan selamat natal kepada seluruh umat kristiani di Jawa Barat. Tak lupa, Ridwan Kamil juga mengucapkan selamat tahun baru kepada seluruh masyarakat.
"Atas nama pemerintah provinsi Jawa Barat dan forkompimda kami menghaturkan selamat berbahagia di hari natal ini untuk umat kristiani Jawa Barat semoga damai suka cita membawa kita di hari natal ini dan kita sambut 2022 dengan makin bersatu, rukun makin damai ekonomi makin maju, Covid-nya makin turun pertengkaran makin hilang, semua hal-hal negatif mudah-mudahan juga berkurang," kata Ridwan Kamil.
Masyarakat diimbau menjaga protokol kesehatan. Sehingga momentum rendahnya kasus COVID-19 di Jawa Barat bisa tetap terjaga.
Program Kredit Sasar Jemaah Gereja
Sebelumnya, Ridwan Kamil menyalurkan Kredit Mesra (Masyarakat Ekonomi Sejahtera) kepada jemaah gereja. Jemaah pertama yang mendapat penyaluran di Gereja Immanuel, Kabupaten Karawang.
Menurut dia, program Kredit Mesra merupakan salah satu upaya untuk membantu para jemaah di rumah ibadah pinjaman guna menghadirkan kemandirian ekonomi. Melalui Kredit Mesra, jemaah rumah ibadah bisa mendapatkan pinjaman tanpa bunga agunan dari bank bjb.
Program fasilitas pembiayaan tersebut bertujuan untuk menumbuhkembangkan para pelaku usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) di Jawa Barat, khususnya umat beragama yang berada di sekitar Rumah Ibadah.
"Kami menyerahkan bantuan untuk jemaah gereja khusus di sini, juga rumah rumah ibadah yang lain selama satu tahun lebih. Memang masjid lebih dahulu dengan jumlah yang signifikan dan tahun ini dimulai mudah-mudahan hari ini disebarluaskan sehingga semua merasakan kemudahan," kata dia melalui siaran pers yang diterima.
Adapun persyaratan pemberian Kredit Mesra yakni memiliki kemampuan usaha atau mengembangkan usaha yang tercantum dalam Surat Rekomendasi Ketua RT dan mengikuti serta Lulus Pelatihan Kelompok Mikro (PKM) yang dibuktikan dengan Sertifikat Kelulusan Pelatihan Kelompok Mikro.
Adanya Kredit Mesra ini membuat jemaah rumah ibadah bisa mendapatkan keseimbangan dalam hidup dari sisi spiritual dan ekonomi.
"Mudah-mudahan menjauhkan masyarakat Jabar dari jeratan pinjaman online (pinjol) ilegal atau rentenir," pungkasnya.
Baca juga:
Pantau Misa Natal di Semarang, Ganjar Ungkapkan Hal Ini Tentang Toleransi
Belajar Toleransi dari Pengemudi Ojek Online di Gereja Katedral
9.798 Warga Kunjungi Ragunan Pada Libur Natal 2021
Menko Polhukam: Di Indonesia Semua Agama dan Pemeluknya Dilindungi Hidupnya
Tambah Waktu Layanan, Transjakarta Juga Siapkan Rute Khusus Selama Nataru
Gara-Gara Omicron, 4.500 Penerbangan Dibatalkan di Seluruh Dunia Saat Natal