Ruang Isolasi Terbatas, Pemkab Purbalingga Siapkan RS Darurat Corona
"Kami akan menyiapkan gedung baru LIK Logam sebagai ruang isolasi,"
Kapasitas ruang isolasi di Rumah Sakit Daerah yang terbatas membuat Pemerintah Kabupaten Purbalingga menyiapkan rumah sakit darurat. Gedung baru Lingkungan Industri Kecil (LIK) Logam di Kelurahan Purbalingga Lor akan digunakan sebagai RS Darurat jika pandemi virus corona kian meluas di Jawa Tengah.
Di Purbalingga, hingga Minggu (22/3) malam jumlah Pasien Dalam Pengawasan (PDP) terdata sebanyak 22 orang. Pasien ini hampir sebagian besar merupakan pendatang dari luar kota yang diduga membawa carrier virus Covid-19.
-
Kapan virus corona ditemukan? Virus virus adalah sekelompok virus yang meliputi SARS-CoV (virus korona sindrom pernafasan akut parah), MERS-CoV (sindrom pernapasan Timur Tengah coronavirus) dan SARS-CoV-2, yang menyebabkan Covid-19.
-
Bagaimana virus Covid-19 pertama kali masuk ke Indonesia? Kasus ini terungkap setelah NT melakukan kontak dekat dengan warga negara Jepang yang juga positif Covid-19 saat diperiksa di Malaysia pada malam Valentine, 14 Februari 2020.
-
Apa yang menjadi tanda awal mula pandemi Covid-19 di Indonesia? Pada tanggal 2 Maret 2020, Indonesia melaporkan kasus pertama virus Covid-19, menandai awal dari pandemi yang memengaruhi seluruh masyarakat.
-
Kapan kasus Covid-19 pertama di Indonesia diumumkan? Presiden Jokowi mengumumkan hal ini pada 2 Maret 2020, sebagai kasus Covid-19 pertama di Indonesia.
-
Apa itu virus? Virus adalah mikroorganisme yang sangat kecil dan tidak memiliki sel. Virus merupakan parasit intraseluler obligat yang hanya dapat hidup dan berkembang biak di dalam sel organisme biologis.
-
Kapan virus menginfeksi sel inang? Virus dapat bertindak sebagai agen penyakit dan agen pewaris sifat. Dalam kehidupan sehari-hari, virus tidak lagi terdengar asing bagi kita. Bermacam-macam virus dapat menimbulkan berbagai penyakit pada tubuh manusia yang tidak diinginkan. Jika tubuh kita dalam kondisi menurun (lemah), maka kita dapat dengan mudah terserang penyakit atau virus. Virus dapat bertindak sebagai agen penyakit dan agen pewaris sifat. Sebagai agen penyakit, virus memasuki sel dan menyebabkan perubahan-perubahan yang membahayakan bagi sel, yang akhirnya dapat merusak atau bahkan menyebabkan kematian pada sel yang diinfeksinya. Sebagai agen pewaris sifat, virus memasuki sel dan tinggal di dalam sel tersebut secara permanen.
"Ini jika kondisi darurat. Kapasitas ruang isolasi di rumah sakit daerah terbatas. Kami akan menyiapkan gedung baru LIK Logam sebagai ruang isolasi," kata Bupati Purbalingga Dyah Hayuning Pratiwi, Minggu (22/3) malam.
Saat ini, ruang isolasi yang disiapkan rumah sakit pemerintah, yakni di RSUD Goeteng Tarunadibrata dan RS Panti Nugroho sebanyak 32 kamar. Pemkab mendorong rumah sakit swasta setidaknya untuk menyiapkan minimal empat kamar isolasi untuk pasien Covid-19.
Tiwi juga telah mengintruksikan agar dilakukan pemeriksaan kesehatan kepada para pendatang. Selain itu, dia meminta didirikan Posko Siaga Covid-19 di tiga terminal dengan petugas posko dari unsur gabungan seperti Dinkes, Dinhub, Polres, TNI, dan Relawan.
"Seluruh penumpang yang baru datang dari luar kota untuk dilakukan pemeriksaan kesehatan. Bus-bus pengangkut juga disemprot desinfektan," tegasnya.
Para camat juga diminta mengintruksikan kepala desa untuk mengaktifkan kegiatan 'Lapor Warga', dimulai dari tingkat RT, RW, desa dan kecamatan terhadap pendatang dari luar kota. Pemerintah desa harus membentuk Satgas di masing-masing desa untuk memastikan Orang Dalam Pemantauan (ODP) agar tetap tinggal di rumah untuk sementara waktu atau melakukan karantina mandiri.
Kepada Camat, Forkompimcam dan Kades, Tiwi mengimbau secara masif kepada masyarakat untuk semaksimal mungkin menunda kegiatan yang melibatkan massa banyak dengan mendasari arahan presiden, Surat Edaran Gubernur, Surat Edaran Bupati, Maklumat Kapolri, Maklumat NU, MUI dan Muhhamadiyah.
"Masyarakat untuk tetap tenang, tidak panik, tetap waspada. Dan diimbau untuk selalu menjaga kesehatan, kebersihan, melakukan social distancing, menghindari keramaian dan kerumunan untuk sementara waktu. Untuk fasilitas publik seperti pasar, perkantoran, rumah ibadah, kantor BUMN, BUMD dan lainnya secara bertahap dilakukan penyemprotan disinfektan," kata Tiwi.
(mdk/ray)