Sambagi markas Korpaskhas, Jokowi dikepung pasukan baret jingga
Sambagi markas Korpaskhas, Jokowi dikepung pasukan baret jingga. Rupanya, para pasukan mengepung Jokowi untuk menyanyikan yel-yel serta mars Korpaskhas. Kemeriahan ini membuat Jokowi larut bersama seluruh prajurit.
Presiden Joko Widodo (Jokowi) kembali melakukan safari militernya, Selasa (15/11). Markas yang disambangi kali ini Korps Pasukan Khas (Korpaskhas) TNI AU di Jalan Terusan Kopo, Kabupaten Bandung.
Dalam kunjungan kali ini, Jokowi didampingi Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo, Kasau Marsekal TNI Agus Supriatna, Menko Polhukam Wiranto, Sekretaris Kabinet Pramono Anung, dan Gubernur Jabar Ahmad Heryawan.
Sama seperti sebelumnya, Jokowi menyempatkan diri melihat alutsista dan kesiapan prajurit Bravo Danpaskhas. Selepas itu, Jokowi memberikan sambutan singkat, dia lantas dikepung pasukan baret jingga.
Pasukan elite TNI AU ini ternyata menyanyikan mars kesatuannya. Sontak Jokowi yang dikerubungi sekitar 1.500 pasukan larut dalam sorak sorai.
-
Siapa yang meminta tanda tangan Presiden Jokowi? Pasangan artis Vino G Bastian dan Marsha Timothy kerap disebut sebagai orang tua idaman. Pasalnya demi impian sang anak, Jizzy Pearl Bastian, pasangan orang tua ini rela melakukan segala cara.
-
Kenapa Presiden Jokowi mendukung Timnas Indonesia? Dalam unggahan yang sama, Jokowi menyisipkan doa dan harapan agar Timnas Indonesia mampu melaju hingga ke babak berikutnya. “Selangkah lagi untuk melaju ke fase kualifikasi babak ketiga Piala Dunia 2026, Teruslah berjuang dengan penuh semangat” ungkapnya.
-
Siapa yang menggugat Presiden Jokowi? Gugatan itu dilayangkan Tim Pembela Demokrasi Indonesia (TPDI) melayangkan gugatan terhadap Presiden Joko Widodo (Jokowi) ke Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN).
-
Kapan Presiden Jokowi meresmikan Bandara Panua Pohuwato? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan Bandar Udara Panua Pohuwato di Provinsi Gorontalo.
-
Kapan Jokowi mengingatkan TNI-Polri untuk mewaspadai drone perang? Presiden Joko Widodo atau Jokowi memimpin pembukaan Rapat Pimpinan TNI-Polri 2024 di Mabes TNI, Jakarta, Rabu (28/2/2024).
-
Apa yang ditekankan oleh Jokowi tentang UU Perampasan Aset? Jokowi menekankan pentingnya adanya undang-undang perampasan aset. Hal ini untuk memaksimalkan penyelamatan aset dan pengembalian uang negara. Hal itu diungkapkan Jokowi saat memberi pengarahan dalam Peringatan 22 Tahun Gerakan Nasional Anti Pencucian Uang dan Pencegahan Pendanaan Terorisme (APU PPT) di Istana Negara, Jakarta, Rabu (17/4). "Terakhir saya titip upayakan maksimal penyelamatan dan pengembalian uang negara sehingga perampasan aset menjadi penting untuk kita kawal bersama," ucap Jokowi.
Jokowi yang berbatik coklat terus menepukkan tangan seiring mars, dinyanyikan dengan riang.
Bukan cuma Jokowi, Jenderal Gatot Nurmantyo dan Komandan Korps Pasukan Khas Angkatan Udara yang baru, Marsma TNI T Seto Purnomo terus menyemangati pasukannya.
Selepas bernyanyi Jokowi juga sempat melakukan foto bersama. Kebersamaan mereka tidak berlangsung lama. Jokowi dan rombongan meninggalkan lokasi pukul 11.30 WIB. Rencananya para pejabat negara ini melanjutkan ke markas Secapa AD Bandung.
Baca juga:
Safari militer, kali ini Jokowi sambangi Korpaskhas
Menanti momen pertemuan Jokowi dan SBY pasca demo Ahok
Mendesak Presiden Jokowi undang FPI ke Istana
Gerindra sebut safari Jokowi ke parpol bisa hindari impeachment
Elite Demokrat: Saya ingin Jokowi tak cuma ke Prabowo, tapi SBY