Satgas Sebut Kasus Covid-19 di 7 Provinsi Prioritas Meningkat
Kepada 7 provinsi yang mengalami kenaikan kasus Covid-19 tertinggi, Wiku meminta untuk tetap waspada. Dia juga meminta pemerintah daerah 7 provinsi tersebut melakukan evaluasi penanganan Covid-19.
Juru Bicara Satuan Tugas Penanganan Covid-19, Wiku Bakti Bawono Adisasmito, melaporkan perkembangan kasus Covid-19 pada 13 provinsi prioritas penanganan Covid-19. Dia menyebut, pada periode 7 sampai 13 Desember 2020, kasus Covid-19 di 7 provinsi prioritas meningkat.
Kenaikan kasus Covid-19 tertinggi terjadi di Jawa Tengah yakni sebesar 88,8 persen. Kemudian disusul Sulawesi Selatan naik sebesar 60,6 persen.
-
Kapan virus corona ditemukan? Virus virus adalah sekelompok virus yang meliputi SARS-CoV (virus korona sindrom pernafasan akut parah), MERS-CoV (sindrom pernapasan Timur Tengah coronavirus) dan SARS-CoV-2, yang menyebabkan Covid-19.
-
Bagaimana mutasi virus Corona pada pria tersebut terjadi? Selama masa infeksi, dokter berulang kali mengambil sampel dari pria tersebut untuk menganalisis materi genetik virus corona. Mereka menemukan bahwa varian asli Omicron BA1 telah mengalami lebih dari 50 kali mutasi, termasuk beberapa yang memungkinkannya untuk menghindari sistem kekebalan tubuh manusia.
-
Apa itu virus? Virus adalah mikroorganisme yang sangat kecil dan tidak memiliki sel. Virus merupakan parasit intraseluler obligat yang hanya dapat hidup dan berkembang biak di dalam sel organisme biologis.
-
Kapan virus menjadi pandemi? Contohnya seperti virus Covid-19 beberapa bulan lalu. Virus ini sempat menjadi wabah pandemi yang menyebar ke hampir seluruh dunia.
-
Di mana virus dapat menyebar? Virus juga dapat menyebar melalui udara, air, makanan, dan kontak langsung dengan individu yang terinfeksi.
-
Bagaimana cara kerja virus? Cara kerja virus adalah sebagai berikut:Virus masuk ke dalam tubuh inang melalui berbagai cara, seperti udara, darah, cairan tubuh, atau kontak langsung dengan benda yang terkontaminasi virus.Virus mencari sel inang yang cocok untuk menginfeksi. Sel inang adalah sel yang memiliki reseptor yang sesuai dengan protein permukaan virus. Virus melekat pada reseptor sel inang dan memasukkan materi genetiknya (DNA atau RNA) ke dalam sel inang. Materi genetik virus dapat berbentuk untai tunggal atau ganda, linear atau sirkuler.Materi genetik virus mengambil alih fungsi sel inang dan membuat sel inang menjadi pabrik virus. Sel inang akan menghasilkan ribuan salinan virus baru dengan menggunakan bahan-bahan dari sel inang itu sendiri.Virus baru keluar dari sel inang dengan cara lisis (membuat sel pecah) atau budding (membuat kantung-kantung kecil di permukaan sel). Virus baru kemudian siap untuk menginfeksi sel-sel lain.
"Jawa Timur naik sebesar 39,1 persen," jelasnya dalam konferensi pers yang disiarkan melalui YouTube Sekretariat Presiden, Selasa (15/12).
Kenaikan kasus Covid-19 juga terjadi di Kalimantan Selatan yakni 12,4 persen. DKI Jakarta naik 4,1 persen, Sumatera Utara naik 2,1 persen dan Riau naik 0,8 persen.
Sementara 6 provinsi lainnya mengalami penurunan kasus Covid-19. Menurut Wiku, penurunan kasus Covid-19 tertinggi terjadi di Papua yakni sebesar 80,7 persen.
Kemudian Sumatera Barat turun 28,6 persen, Aceh turun 27,7 persen, Bali turun 27,6 persen, Kalimantan Timur turun 11,8 persen dan Jawa Barat turun 7,5 persen.
"Saya mengapresiasi kepada 6 provinsi yang telah mengalami penurunan kasus positif pada minggu ini," sambungnya.
Kepada 7 provinsi yang mengalami kenaikan kasus Covid-19 tertinggi, Wiku meminta untuk tetap waspada. Dia juga meminta pemerintah daerah 7 provinsi tersebut melakukan evaluasi penanganan Covid-19.
"Saya minta kepada 7 provinsi tersebut untuk mengevaluasi penanganan Covid-19 di wilayah masing-masing agar di minggu depan dapat menurun," tandasnya.
Perbandingan Kasus Aktif
Wiku menambahkan, data ini merupakan perbandingan kasus aktif Covid-19 periode 7 sampai 13 Desember 2020 dengan periode 30 November sampai 6 Desember 2020.
Seperti DKI Jakarta misalnya. Tercatat 7,61 persen kasus aktif pada sepekan terakhir. Sementara pada pekan sebelumnya 7,40 persen. Kemudian Jawa Barat naik menjadi 16,47 persen kasus aktif dari sebelumnya 15,83 persen.
Jawa Tengah 29,63 persen kasus aktif pada sepekan terakhir, sebelumnya 26,83 persen. Jawa Timur 6,48 persen dari pekan sebelumnya 5,59 persen. Kemudian Sulawesi Selatan 13,54 persen sepekan terakhir, sebelumnya 10,13 persen.
Aceh naik menjadi 15,58 persen kasus aktif dari pekan sebelumnya 15,26 persen. Terakhir, Bali 15.54 persen kasus aktif sepekan terakhir dari pekan sebelumnya 11,78 persen.
"DKI Jakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, Sulawesi Selatan dan Bali mencatatkan peningkatan kasus aktif pada minggu terakhir," kata Wiku.
Sementara 6 provinsi prioritas penanganan Covid-19 lainnya mengalami penurunan kasus aktif. Yaitu, Sumatera Utara turun menjadi 12,37 persen dari pekan sebelumnya 12,59 persen. Sumatera Barat turun menjadi 17,66 persen dari pekan sebelumnya 20,08 persen.
Riau menyentuh angka 8,49 persen dari pekan sebelumnya 8,95 persen. Kalimantan Selatan menjadi 6,55 persen dari pekan sebelumnya 7,70 persen. Kalimantan Timur turun menjadi 14,92 persen dari pekan sebelumnya 15,78 persen. Sedangkan Papua turun menjadi 52,05 persen dari pekan sebelumnya 54,29 persen.
"Bagi provinsi yang mencatatkan penurunan kasus saya meminta agar capaian positif ini terus dijaga dan terus ditingkatkan. Selalu pastikan upaya 3T (testing, tracing dan treatment) dapat dilakukan dengan baik sesuai standar sehingga mereka yang positif Covid-29 dapat terdeteksi lebih dini dan segera mendapatkan layanan kesehatan," pesan Wiku.
Sementara bagi 7 provinsi yang mengalami kenaikan kasus aktif Covid-19 sepekan terakhir harus segera melakukan evaluasi upaya 3T. Wiku meminta pemerintah daerah di 7 provinsi tersebut melakukan pemetaan kendala 3T.
"Ingat, keberhasilan penanganan kasus aktif di daerah juga berkontribusi terhadap penanganan Covid-19 di tingkat nasional," tegasnya.
(mdk/lia)