Subuh-subuh, wanita ini tengkurap di rel & dilindas KA
Kondisi tubuh korban pun hancur, hanya bagian perut hingga kepala yang masih terlihat utuh.
Seorang perempuan tewas setelah ditabrak kereta api di perlintasan tanpa palang pintu Ambarketawa, Gamping, Sleman, Kamis (22/1) pagi sekitar pukul 03.40 WIB. Korban yang diketahui bernama Rukiyem warga Tegalrejo, Tamantirto, Kasihan, Bantul tewas dengan tubuh remuk akibat di tabrak KA Argo Lawu jurusan Jakarta - Solo.
Menurut Masinis kereta Hari Bagus Putyasa mengatakan, saat kejadian dia samar-samar melihat ada seseorang yang tidur tengkurap di atas rel. Dalam hitungan detik, kereta dari arah barat melaju kencang dan langsung menabrak sosok tersebut.
"Baru sadar setelah kejadian," kata Hari, Kamis (21/1).
Setelah kejadian dia pun kemudian melaporkan peristiwa tersebut ke polsek Gamping. "Saya kemudian lapor ke polisi," ujarnya singkat.
Sementara itu Utoyo salah seorang warga yang berada di lokasi kejadian menduga kemungkinan peristiwa tersebut merupakan bunuh diri. Pasalnya pada jam kejadian tersebut di daerah tersebut sepi dan masih gelap, sehingga tidak mungkin jika tidak berniat bunuh diri.
"Niatnya mungkin bunuh diri, kurang kerjaan kalau jam segitu jalan-jalan di rel," tandasnya.
Sementara itu pihak kepolisian masih melakukan olah TKP. Sampai saat ini belum diketahui apa peristiwa tersebut bunuh diri atau bukan.
Kondisi tubuh korban pun hancur, hanya bagian perut hingga kepala yang masih terlihat utuh. Sementara bagian tubuh lainnya sudah hancur dan diduga beberapa potongan terseret kereta api.