Survei Populi Center: Elektabilitas Ahok 45,5 persen
Survei Populi Center: Elektabilitas Ahok 45,5 persen. Disusul dengan paslon Anies-Sandi sebanyak 23,5 persen dan paslon Agus-Sylvi mendapatkan suara 15, 8 persen.
Lembaga survei Populi Center merilis arah suara pemilih Pilgub DKI 2017 mendatang. Dari survei tersebut, elektabilitas petahana Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok yang berpasangan dengan Djarot masih di atas 45 persen.
"Ahok-Djarot masih menempati posisi teratas dengan elektabilitas 45,5 persen. Disusul dengan paslon Anies-Sandi sebanyak 23,5 persen dan paslon Agus-Sylvi mendapatkan suara 15, 8 persen," ujar peneliti Populi Center Nona Evita di Kantor Populi Center, Kamis (6/10).
Survei dilakukan dengan metode wawancara tatap muka yang dilakukan pada 25 September-1 Oktober 2016. Sebaran 600 responden itu berada di seluruh wilayah DKI Jakarta dan Kepulauan Seribu. Margin eror lebih kurang 4 persen dengan tingkat kepercayaan 95 persen.
"Responden dipilih secara random bertingkat mulai dari pengacakan untuk kelurahan, RT keluarga. Untuk menjamin distribusi sampel yang memadai setiap kelurahan terpilih dialokasikan 10 responden dari 2 RT,," terang Nona
Selain elektabilitas, survei juga menunjukkan naiknya tingkat partisipasi warga DKI dalam pilgub mendatang. Dari 84 persen, warga bakal ikut mencoblos di Pilgub DKI kini mencapai 97,1 persen.
"Ini artinya antusias partisipasi dan pengetahuan tentang Pilgub DKI berbanding lurus," kata Nona.