Syaharie Jaang dikabarkan gandeng anak Gubernur Kaltim maju Pilgub
Bakal calon Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Timur Isran Noor dan Hadi Mulyadi daftar ke KPU, Senin (8/1). Pasangan yang diusung Partai Gerindra, PKS dan PAN menjadi pendaftar pertama. Rencananya Syaharie Jaang yang didukung Partai Demokrat, akan mendaftar tanggal 10.
Bakal calon Gubernur dan Wakil Gubernur Kalimantan Timur Isran Noor dan Hadi Mulyadi daftar ke KPU, Senin (8/1). Pasangan yang diusung Partai Gerindra, PKS dan PAN menjadi pendaftar pertama. Rencananya Syaharie Jaang yang didukung Partai Demokrat, akan mendaftar tanggal 10.
Sebelumnya, sempat mencuat, Syaharie Jaang yang juga Wali Kota Samarinda sekaligus Ketua DPD Partai Demokrat Kalimantan Timur, berpasangan dengan Rizal Effendi yang kini sebagai Wali Kota Balikpapan.
-
Apa yang terjadi pada Pilkada di Jawa Timur? Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) di lima wilayah di Jawa Timur dipastikan akan melawan kotak kosong.
-
Apa yang ditemukan di Kalimantan? Sisa-sisa kuno bagian bumi yang telah lama hilang ditemukan di Kalimantan. Penemuan lempeng Bumi yang diyakini berusia 120 juta tahun.
-
Kapan Pilkada serentak berikutnya di Indonesia? Indonesia juga kembali akan menggelar pesta demokrasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) secara serentak di tahun 2024. Pilkada 2024 akan dilasanakan ada 27 November 2024 untuk memilih gubernur, wali kota, dan bupati.
-
Apa yang dimaksud dengan Pilkada? Pilkada adalah proses demokratis di Indonesia yang memungkinkan warga untuk memilih pemimpin lokal mereka, yaitu gubernur, bupati, dan wali kota beserta wakilnya.
Namun sampai Minggu (7/1) malam kemarin, peta dukungan parpol berubah. Dikabarkan, pasangan Jaang maju sebagai bakal calon Wakil Gubernur adalah Awang Ferdian Hidayat, yang juga kader PDIP, sekaligus putra dari Gubernur Kalimantan Timur Awang Faroek Ishak.
Rencana Jaang mendaftar ke KPU Kalimantan Timur, diumumkan oleh anggota KPU Kalimantan Timur dari Divisi Teknis dan Penyelenggaraan Pemilu, Rudiansyah hari ini, usai menerima pendaftaran Isran Noor-Hadi Mulyadi.
"Setelah ini (pasangan Isran Noor-Hadi Mulyadi), berikutnya adalah Syaharie Jaang yang mendaftar, pada tanggal 10 Januari 2018. Sudah terkonfirmasi, kami tunggu sampai pukul 24," kata Rudiansyah, di kantor KPU Kalimantan Timur, Jalan Basuki Rahmat, Samarinda, Senin (8/1).
Ditanya wartawan siapa pendamping Syaharie Jaang, Rudiansyah tidak menyebutkan. "Kami tidak dalam kapasitas menjelaskan siapa pasangannya. Kami hanya menerima berkas pendaftaran," ujar Rudiansyah.
Ditemui merdeka.com di ruang serbaguna KPU Kalimantan Timur, Syarifudin Tangalindo, timses Syaharie Jaang membenarkan, rencana Syaharie Jaang mendaftar 10 Januari 2018, yang juga hari terakhir masa pendaftaran peserta Pilgub Kaltim.
"Ini saya mau antar surat ke KPU, buat daftar ke KPU. Pendamping beliau (Syaharie Jaang), Awang Ferdian," sebut Tangalindo.
Baca juga:
Isran Noor-Hadi Mulyadi pasangan pertama daftar Pilgub ke KPU Kaltim
PDIP beri mandat Irjen Safaruddin jadi Cagub di Kalimantan Timur
Tulis surat dari balik jeruji, Rita bicara soal Pilgub Kaltim
Maju di Pilgub Kaltim, Irjen Pol Safaruddin tunggu sinyal PDIP
Dimutasi, Irjen Pol Safaruddin mengaku bebas siapkan diri di Pilgub Kaltim