Temui Presiden Jokowi, NU sampaikan gelar ekspedisi Islam Nusantara
Rencananya, ekspedisi Islam Nusantara akan menuju 40 titik di setiap wilayah Indonesia.
Presiden Joko Widodo (Jokowi) menerima kunjungan Rais Aam Nahdlatul Ulama dan petinggi Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) di Istana Merdeka, Jakarta, pagi ini.
Ketua Umum PBNU Said Aqil Siradj menyatakan dalam pertemuan tersebut Presiden Jokowi menyampaikan bahwa percaya kepada NU dari pimpinan pusat sampai pengurus ranting di dusun tak akan menyampaikan paham radikalisme.
"Saya jamin tidak satu pun santri NU, pelajar, mahasiswa NU yang terprovokasi atau simpati pada gerakan-gerakan teror. Itu yang paling penting," kata Said di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Kamis (31/3).
Dalam pertemuan tersebut, Said menjelaskan turut melaporkan ke Presiden Jokowi bahwa NU akan mengadakan ekspedisi Islam Nusantara yang bertujuan untuk mensosialisasikan Islam yang santun, berbudaya dan ramah yang pagi ini telah dibuka oleh Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo di sebuah Pesantren di Cirebon, Jawa Barat.
"Kemudian di 40 titik kita keliling mensosialisasikan Islam Nusantara, lalu di Banten, semua kiai-kiai, dari bawah sampai ke pusat bahwa itulah tinggal satu-satunya di dunia, Islam yang ramah, santun, moderat, Islam Indonesia dan Islamnya NU dengan jargon mencintai tanah air bagian dari iman," ujarnya.
Berikut petinggi NU yang hadir dalam pertemuan tersebut:
Rais Aam Ma'ruf Amin
Ketua Umum PBNU Said Aqil Siradj
Waketum PBNU Prof Masoen
Sekjen PBNU Helmy Faisal
Ketua Lembaga Perekonomian Harfiq Hasnul Qolbi
Bendahara Umum PBNU Bina Suhendra
Ketua Umum Anshor Yakuq Cholil
Ketua Umum Fatayat Anggia Ermarini
Baca juga:
Hadiri Harlah ke-70 Muslimat NU, Jokowi asyik bermain rebana
Jokowi minta Muslimat NU gotong royong hadapi MEA
Puluhan ribu muslimat NU rela berdesakan menunggu Jokowi
Luncurkan buku, PBNU bedah fatwa NU, Muhammadiyah, dan MUI
Lawan terorisme, Islam Nusantara ala NU coba dikenalkan di Eropa
Bahas terorisme, PBNU gelar konferensi internasional pada 8 Mei
Harlah Muslimat NU ke 70 di Malang, Khofifah bidik 3 rekor MURI
-
Apa yang diresmikan oleh Jokowi di Jakarta? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan kantor tetap Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) Asia di Menara Mandiri 2, Jakarta, Jumat (10/11).
-
Kapan Presiden Jokowi meresmikan Bandara Panua Pohuwato? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan Bandar Udara Panua Pohuwato di Provinsi Gorontalo.
-
Bagaimana Presiden Jokowi saat ini? Presiden Jokowi fokus bekerja untuk menuntaskan agenda pemerintahan dan pembangunan sampai akhir masa jabaotan 20 Oktober 2024," kata Ari kepada wartawan, Senin (25/3).
-
Kenapa sapi Presiden Jokowi di Blora mengamuk? Diketahui, sapi tersebut mengamuk saat warga berupaya menjatuhkannya untuk kemudian disembelih.
-
Kapan Prabowo bertemu Jokowi? Presiden terpilih Prabowo Subianto bertemu dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana kepresidenan, Jakarta, Senin (8/7) siang.
-
Apa yang diumumkan oleh BPBD DKI Jakarta? Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta mengumumkan, cuaca ekstrem berpotensi melanda Ibu Kota hingga 8 Maret 2024.