Tentang Seorang Jusuf Kalla di Mata Joko Widodo
Ragam jabatan yang pernah diemban JK membuat Jokowi sering mendiskusikan banyak hal dengan suami Mufidah Kalla itu.
Joko Widodo dan Ma'ruf Amin segera dilantik menjadi Presiden dan Wakil Presiden periode 2019-2024 pada tanggal 20 Oktober mendatang. Pelantikan digelar di Gedung MPR, Kompleks Senayan.
Bersamaan dengan dilantiknya Ma'ruf, Jusuf Kalla atau JK juga resmi purna tugas sebagai wakil presiden periode 2014-2019. Ini kali kedua JK purna tugas sebagai wapres setelah sebelumnya saat mendampingi Presiden Susilo Bambang Yudhoyono pada periode 2004-2009.
-
Kapan Jokowi memanggil Kapolri dan Jaksa Agung? "Sudah saya panggil tadi," kata Presiden Jokowi saat diwawancarai di Istora Senayan, Jakarta, Jumat (27/5).
-
Siapa yang menggugat Presiden Jokowi? Gugatan itu dilayangkan Tim Pembela Demokrasi Indonesia (TPDI) melayangkan gugatan terhadap Presiden Joko Widodo (Jokowi) ke Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN).
-
Bagaimana Presiden Jokowi saat ini? Presiden Jokowi fokus bekerja untuk menuntaskan agenda pemerintahan dan pembangunan sampai akhir masa jabaotan 20 Oktober 2024," kata Ari kepada wartawan, Senin (25/3).
-
Kapan Prabowo bertemu Jokowi? Presiden terpilih Prabowo Subianto bertemu dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana kepresidenan, Jakarta, Senin (8/7) siang.
-
Apa isi dari gugatan terhadap Presiden Jokowi? Gugatan itu terkait dengan tindakan administrasi pemerintah atau tindakan faktual.
-
Kapan gugatan terhadap Presiden Jokowi dilayangkan? Dilansir di situs SIPP PTUN Jakarta, Senin (15/1/2024), gugatan itu telah teregister dengan nomor perkara 11/G/TF/2024/PTUN.JKT tertanggal 12 Januari 2024.
Lima tahun bekerja sama, Jokowi melihat JK sebagai sosok yang kaya akan pengalaman.
"Beliau ini, Pak JK yang punya pengalaman di segala bidang, beliau pernah jadi pengusaha, pernah jadi ketua Golkar di politik, pernah jadi menteri, menko, wapres, semuanya pengalaman beliau pernah memiliki," kata Jokowi usai silaturahmi dengan menteri di Istana Negara, Jumat (18/10).
Ragam jabatan yang pernah diemban JK membuat Jokowi sering mendiskusikan banyak hal dengan suami Mufidah Kalla itu.
"Oleh sebab itu, entah pagi, subuh, tengah malam, kita selalu (komunikasi), baik lewat telepon, bertemu muka," katanya.
"Itu yang sangat baik bagi saya dalam bertukar pikiran untuk memutuskan setiap hal yang sangat penting bagi negara ini," tutup Jokowi.
Seperti diberitakan sebelumnya, usai purna tugas, JK memilih fokus beribadah. "Insya Allah hari minggu itu hari bebaslah. Bebas artinya waktu banyak beribadah banyak waktu untuk Fastabiqul Khairat. Jadi syarat turut serta Fastabiqul Khairat ini kan harapan kita semua," kata JK saat meresmikan masjid At-Tanwir di Gedung Muhammadiyah, Jakarta Pusat, Kamis (17/10).
Baca juga:
Suka Telepon Tengah Malam, Jokowi Minta Maaf Pada Menteri Kabinet Kerja
Hari-hari Berkesan Jokowi 5 Tahun Jadi Presiden RI
Foto Perpisahan Kabinet Kerja, Luhut Telat Datang, Wiranto Tak hadir
Ini Susunan Acara Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden 20 Oktober
Moeldoko Sebut Jokowi akan Tagih Perkembangan Kasus Novel ke Polri
Ditunjuk Prabowo Jadi Calon Menteri Jokowi, Ini Profil & Riwayat Karier Edhy Prabowo
Jelang Pelantikan Presiden, KMPI Ingin Serahkan Sabuk Nusantara ke Jokowi