TNI AU sebut 50 kantung jenazah Hercules jatuh berupa potongan tubuh
Tim evakuasi berupaya mengumpulkan seluruh jasad berupa potongan tubuh, dan hasilnya korban hanya 122 orang.
Kadispen AU Marsekal Pertama Dwi Badarmanto mengatakan korban pesawat TNI AU C-130 Hercules dengan nomor ekor A-1310 berjumlah 122 orang. 12 Orang di antaranya merupakan kru pesawat, sementara itu sisanya sebanyak 110 orang merupakan anggota TNI beserta keluarga.
"Jadi jumlah korban di pesawat sebanyak 122, yang terdiri dari 12 kru dan 110 merupakan anggota TNI beserta keluarga yang akan digeser ke daerah tugas masing-masing," kata Dwi di Lanud Halim Perdanakusuma usai prosesi, Rabu (1/7).
Sementara itu, Dwi membenarkan jika pada saat kejadian ada 142 kantung jenazah, yaitu sebanyak 91 kantung berisi jenazah utuh, sedangkan 50 kantung berisi kumpulan potongan-potongan tubuh korban. Sehingga jumlah jenazah menjadi 122.
Lebih jauh Dwi menjelaskan pihaknya telah melakukan evakuasi. Meski begitu, pihaknya masih membutuhkan waktu untuk identifikasi korban.
"Evakuasi dilakukan kemarin dan sudah selesai, tinggal puing-puing di sana. Semoga malam ini cepat selesai. Jenazah sudah ditemukan semua namun identifikasi perlukan waktu. Diprioritaskan korban yang berpakaian dinas karena mudah dikenali. Sementara korban yang tidak pakai perlu waktu," imbuh Dwi.
Untuk korban yang tertimbun tanah, Dwi menjelaskan pihaknya masih mencari. Menurutnya, korban tersebut tertimbun oleh bangunan.
"Kita sudah mencari data diperoleh ada tujuh orang yang di darat, salah satunya ada yang selamat tapi bukan dari pesawat terbang. Bangunan rusak parah," tandasnya.
Saat ini, jenazah berada di RS Adam Malik, Medan. Sedangkan sebagian korban yang sudah diidentifikasi sudah dipulangkan ke keluarga masing-masing.
Baca juga:
Jokowi pimpin upacara penghormatan terakhir korban Pesawat Hercules
Agenda padat, Risma absen salat gaib untuk korban Hercules
Sambut jenazah, Jokowi sebut korban Hercules jatuh putra terbaik TNI
Tiba di Lanud Halim, istri Letda Kal Agus Supriyadi menangis tersedu
Tiba di Halim, jenazah Hercules di Medan disambut air mata keluarga
-
Kapan penyerahan pesawat C-130J-30 Super Hercules ke TNI AU? Acara serah terima dihadiri langsung oleh Presiden Jokowi dan Menhan Prabowo Subianto. Momen Menarik Kasad Hormat ke Prabowo
-
Kapan Garuda Indonesia dijadwalkan untuk mengangkut jemaah haji kloter 15 Makassar? Ketua Komisi VIII DPR RI, Ashabul Kahfi menyorot kinerja maskapai Garuda Indonesia terkait banyaknya keberangkatan jemaah haji yang terlambat.Terbaru kelompok terbang (kloter) 15 Embarkasi Makassar yang mengalami delay atau keterlambatan hingga tujuh jam.
-
Kapan Hari Air Sedunia diperingati? Hari Air Sedunia adalah peringatan global yang diadakan setiap tahun pada tanggal 22 Maret untuk meningkatkan kesadaran akan pentingnya air bersih dan keberlanjutannya.
-
Kenapa Hari Air Sedunia penting? Peringatan ini menyoroti tantangan-tantangan besar yang dihadapi dunia dalam hal krisis air, termasuk polusi air, perubahan iklim, dan ketidaksetaraan akses terhadap air bersih.
-
Kenapa Jaka merantau? Dengan penuh tekad, Jaka pun memutuskan untuk merantau ke negeri orang untuk mencari nafkah dan mewujudkan semua impian mereka berdua.
-
Kapan jalur kereta api Jogja-Bantul ditutup? Karena kalah bersaing dengan kendaraan pribadi maupun angkutan umum, PJKA akhirnya menutup jalur tersebut pada tahun 1973.