Tolak Ahok, FPI akan lantik gubernur tandingan
Gubernur yang ditunjuk oleh FPI adalah ketua GMJ KH Fachrurozi Ishaq.
Sejumlah massa yang tergabung dalam Gerakan Masyarakat Jakarta (GMJ), kembali melakukan aksi menentang Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) menjadi Gubernur DKI. Massa yang terdiri dari Front Pembela Islam (FPI) bersama ormas lainnya itu itu dipimpin Habib Rizieq.
Dalam aksi kali ini, direncanakan mereka akan melantik gubernur tandingan. Gubernur yang ditunjuk oleh FPI adalah ketua GMJ KH Fachrurozi Ishaq.
Salah seorang peserta aksi, Maman, mengenai pelantikan gubernur tandingan, dirinya mengaku hal itu masih akan dikoordinasikan dengan sejumlah perangkat aksi guna memastikan keberlangsungannya.
"Kita belum tahu kepastian (pelantikan gubernur tandingan) nya. Tapi kita lihat perkembangan selanjutnya dalam aksi nanti," kata Maman di di Bunderan HI, Jakarta Pusat, Senin(1/12).
Selain itu, massa juga kerap kali terdengar meneriakkan yel-yel dan jargon dalam menyemangati aksi mereka. Seluruh yel-yel tersebut menekankan bahwa GMJ dan seluruh warga DKI, menolak Ahok sebagai Gubernur DKI Jakarta.
"Turun.. turun.. turunkan Ahok! Turunkan Ahok sekarang juga," katanya.
"Gue gak mau tahu, yang penting Ahok turun!" kata orator meneriakkan yel-yel disambut massa aksi dari GMJ.
Dalam aksi ini, massa yang sebagiannya terdiri dari kaum ibu juga menuntut diturunkannya harga BBM. Berbagai flyer yang mereka usung meneriakkan seruan yang senada untuk menurunkan Ahok dan BBM secara bersamaan.
Rencananya, massa akan segera bergerak menuju kantor DRPD DKI dan melanjutkan aksi mereka. Setelah itu, mereka juga akan melanjutkan aksi ke balai kota.