Tolak People Power a la Amien Rais, Ratusan Sarjana Rakyat Dukung Jokowi
Rencana Amien Rais tersebut sebagai bentuk intimidasi dan teror terhadap sistem demokrasi yang telah dibangun sejak era reformasi. Padahal saat ini, banyak instrumen yang dapat dimanfaatkan ketika terjadi kecurangan atau persoalan dalam proses pemilu, baik melalui Bawaslu hingga Mahkamah Konstitusi.
Ratusan warga Karanganyar yang tergabung dalam Ikatan Sarjana Rakyat Indonesia (ISRI) menentang rencana politikus senior Amien Rais yang akan mengerahkan masa atau people power jika terjadi kecurangan pada Pemilu 2019.
Para sarjana ini menilai rencana tersebut sebagai bentuk intimidasi dan teror terhadap sistem demokrasi yang telah dibangun sejak era reformasi. Sekretaris Jenderal Dewan Pengurus Nasional (DPN) ISRI, Cahyo Gani Saputro, mengatakan statement yang selalu dilontarkan mantan Ketua Umum PP Muhammadiyah itu sangat tidak mengedukasi masyarakat.
-
Siapa saja yang ikut dalam Pilpres 2019? Peserta Pilpres 2019 adalah Joko Widodo dan Prabowo Subianto.
-
Siapa yang menjadi Presiden dan Wakil Presiden di Pilpres 2019? Berdasarkan rekapitulasi KPU, hasil Pilpres 2019 menunjukkan bahwa pasangan calon 01, Joko Widodo-Ma'ruf Amin, meraih 85.607.362 suara atau 55,50%, sementara pasangan calon 02, Prabowo Subianto-Sandiaga Uno, meraih 68.650.239 suara atau 44,50%.
-
Mengapa Budi Arie menilai Jokowi pantas menjadi Wantimpres? Menurutnya, Jokowi masih sangat terlalu muda untuk pensiun mengingat usianya yang baru menginjak 63 tahun."Ya layak dong, kan beliau masih terlalu muda untuk pensiun. Masih muda, umur 63," kata Budi Arie, kepada wartawan di Gedung DPR RI, Kompleks Parlemen, Jakarta, Selasa (10/9).
-
Dimana Prabowo Subianto kalah dalam Pilpres 2019? Namun sayang, Ia kalah dari pasangan Jokowi-Ma'aruf Amin.
-
Bagaimana tanggapan Prabowo atas Jokowi yang memenangkan Pilpres 2014 dan 2019? Prabowo memuji Jokowi sebagai orang yang dua kali mengalahkan dirinya di Pilpres 2014 dan 2019. Ia mengaku tidak masalah karena menghormati siapapun yang menerima mandat rakyat.
-
Apa yang diraih Partai Gerindra di Pemilu 2019? Pada Pemilu 2019, perolehan suara Partai Gerindra kembali naik, walau tidak signifikan. Partai Gerindra meraih 12,57 persen suara dengan jumlah pemilih 17.594.839 dan berhasil meraih 78 kursi DPR RI.
"Pernyataan Pak Amien Rais itu sangat mencederai demokrasi yang sudah kita bangun. Karena mengintimidasi proses demokrasi yang sedang berlangsung," ujar Cahyo, di sela acara deklarasi dukungan untuk pasangan Jokowi-Ma'ruf di Karanganyar, Jumat (5/4) malam.
Cahyo menyatakan, kecaman rencana people power tersebut dianggap wajar, mengingat masih banyak instrumen yang dapat dimanfaatkan ketika terjadi kecurangan atau persoalan dalam proses pemilu. Baik melalui Bawaslu hingga Mahkamah Konstitusi (MK).
"Sekarang ini Indonesia sudah berhasil menduduki peringkat ketiga dalam berdemokrasi. Tapi ketika kemudian justru masyarakat diajak untuk tidak memercayai sistem dan instrumen yang sudah ada, tentu ini sangat keliru dan harus dilawan," katanya.
Untuk itu, para sarjana rakyat ini berjanji untuk terus mengawal program pemerintah yang berpihak kepada rakyat. Pihaknya juga berkomitmen untuk melawan setiap bentuk ketidakadilan, dan menangkal informasi hoaks yang sangat memprihatinkan.
Ketua DPC ISRI Kabupaten Karanganyar, Heru Susanto Wahyu Saputro menambahkan, ke depan fokus yang akan digarap oleh ISRI adalah mengawal program pemerintah yang pro rakyat. Pasalnya, saat ini sudah cukup banyak program terobosan yang digulirkan oleh pemerintahan Jokowi. Mulai dari pembangunan infrastruktur, pembiayaan usaha, pembagian sertifikasi tanah dan lainnya.
"Kami sangat mengapresiasi program yang sudah dilakukan oleh pemerintahan Presiden Joko Widodo saat ini. Karena dengan program yang sudah dijalankan tersebut terbukti mampu meningkatkan kesejahteraan rakyat Indonesia," jelas dia.
Baca juga:
11 Hari Jelang Pencoblosan, Jokowi Targetkan Perolehan Suara 65 Persen di Sumut
TKN Menganalogikan Pemberantasan Korupsi Era Jokowi Seperti Petani Tangkap Tikus
Prabowo: Kita Harus Menang dengan Selisih 25 Persen
TKN Jokowi Sebut Surat Istana soal OSO Hanya Meminta Bukan Memerintahkan KPU
Bawaslu Temukan Pelanggaran Pemilu Saat Jokowi Kampanye di Lapangan Karebosi Makassar
Salam Satu Jari Ribuan Pendukung Warnai Kampanye Jokowi di Indramayu
Ketum Golkar jadi Jurkamnas Ma'ruf Amin Kampanye di Bogor