Truk Batu Bara Dilarang Melintas Pascamacet 22 Jam, Jalan Nasional Batanghari Lancar
Lalu lintas di jalan nasional ini Batanghari kembali lancar setelah aktivitas truk angkutan batu bara dihentikan sementara. Sebelumnya jalur itu macet total hingga 22 jam yang menyebabkan banyak kerugian, bahkan ada pasien yang meninggal dunia saat ambulans yang membawanya terjebak kemacetan.
Lalu lintas di jalan nasional ini Batanghari kembali lancar setelah aktivitas truk angkutan batu bara dihentikan sementara. Sebelumnya jalur itu macet total hingga 22 jam yang menyebabkan banyak kerugian, bahkan ada pasien yang meninggal dunia saat ambulans yang membawanya terjebak kemacetan.
"Sekarang sudah lancar, dari tadi malam. Tidak ada masalah lagi," kata Kapolres Batanghari AKBP Bambang Purwanto saat dihubungi, Kamis (2/3).
-
Kapan KEK Singhasari diresmikan? KEK Singhasari berlokasi di Kabupaten Malang, Jawa Timur, wilayah ini telah ditetapkan sebagai Kawasan Ekonomi Khusus sejak 27 September 2019.
-
Apa yang ditemukan di Kota Lama Semarang? Dari ekskavasi itu, tim peneliti tidak hanya menemukan struktur bata yang diduga merupakan bagian dari benteng Kota Lama. Namun juga ditemukan artefak berupa fragmen keramik, botol, kaca, tembikar, serta ekofak berupa gigi, tulang, tanduk hewan, dan fragmen Batubara yang jumlahnya mencapai 9.191 fragmen.
-
Apa yang dilakukan Kemensos di Kabupaten Tulungagung? Kementerian Sosial berkolaborasi memberikan pelayanan operasi katarak bagi PPKS lanjut usia (lansia) di Kabupaten Tulungagung, Provinsi Jawa Timur, menggandeng Pemkab Tulungagung, RSUD Dr. Iskak, YPP, SCTV, Indosiar serta Perhimpunan Dokter Spesialis Mata Indonesia (PERDAMI).
-
Apa yang ditinjau oleh Jokowi di Kabupaten Keerom? Presiden Joko Widodo (Jokowi) meninjau langsung ladang jagung yang ada di kawasan food estate, Desa Wambes, Kecamatan Mannem, Kabupaten Keerom, Provinsi Papua.
-
Kenapa KEK Singhasari penting? KEK Singhasari berkonsentrasi pada platform ekonomi digital untuk bersinergi dengan perkembangan antara bisnis pariwisata dan ekonomi digital.
-
Apa yang ditemukan di Kalimantan? Sisa-sisa kuno bagian bumi yang telah lama hilang ditemukan di Kalimantan. Penemuan lempeng Bumi yang diyakini berusia 120 juta tahun.
Sejumlah polisi telah dikerahkan di sekitar mulut tambang untuk mencegah truk angkutan batu bara keluar ke jalan nasional. "Yang penting truk yang di mulut tambang di Koto Boyo. Satu pintu (jalan keluar), cuma di dalamnya ada beberapa lokasi tambang," jelasnya.
Bambang mengakui masih terdapat truk yang berada di sekitar jalan nasional. Truk itu sudah dalam perjalanan sejak kemarin, menjelang penghentian operasional angkutan tersebut. Truk ini diperbolehkan melanjutkan perjalanan akan tetapi pada saat malam hari.
"Masih ada truk yang berada di kantung parkir atau kantung di pinggir jalan. Yang nyangkut boleh, malam jalannya, kalau nanti malam masih ada. Sedangkan dari mulut tambang tidak bisa lagi," tutupnya.
Sebelumnya, Gubernur Jambi Al Haris langsung menginstruksikan agar aktivitas mulut tambang batu bara distop dulu akibat dari kemacetan parah yang terjadi. Kondisi itu menyebabkan banyak kerugian. Salah satunya seorang pasien dalam ambulans dilaporkan meninggal dunia di tengah kemacetan itu.
"Saya selaku Gubernur Jambi sudah mencermati kondisi Provinsi Jambi, terkait dengan kondisi kemacetan di jalan nasional, Kabupaten Sarolangun menuju ke Jambi,"kata Gubernur Jambi Al Haris, Rabu (1/3).
"Kemacetan panjang pada Selasa sore dan malam hari sampai hari ini sehingga saya selaku Gubernur Jambi mengambil langkah yaitu tidak ada pengangkutan tambang dari mulut tambang sampai ke jalan nasional,"tegasnya.
"Kami juga sudah perintahkan ke dinas PU Provinsi Jambi dan Balai Jalan untuk segera memperbaiki jalan yang rusak, yaitu jalan yang berlobang sepanjang setengah kilometer yang begitu rusak yaitu di Tembesi akan diperbaiki segera. Selain itu 1 kilometer di wilayah Sridadi akan diperbaiki,"ujarnya.
"Saya seorang pemimpin juga minta maaf ke masyarakat Provinsi Jambi atas peristiwa yang terjadi saya juga akan perintahkan juga ke Dinas PU dan Balai Jalan untuk fokus pada perbaikan," imbuh dia.
(mdk/yan)