Tusuk remaja hingga tewas saat berkelahi, Nur serahkan diri ke polisi
Kapolres Indragiri Hilir AKBP Christian Rony Putra mengatakan, kedua pemuda tersebut awalnya terlibat cek cok berakhir adu fisik hingga menggunakan senjata tajam.
Nur alias Haf (22), warga Jalan Harapan Ujung Tembilahan, Kabupaten Indragiri Hilir Provinsi Riau menyerahkan diri kepada polisi, Senin (24/9) sekitar pukul 17.00 WIB. Kepada petugas, Nur mengaku telah melakukan penusukan terhadap Kris Ramadan (19) hingga meninggal dunia.
Kapolres Indragiri Hilir AKBP Christian Rony Putra mengatakan, kedua pemuda tersebut awalnya terlibat cek cok berakhir adu fisik hingga menggunakan senjata tajam.
-
Apa yang dilakukan Dudung Abdurachman di Pekan Raya Jakarta? Eks Kepala Staff Angkatan Darat (Kasad) Jenderal TNI (Purn) Dudung Abdurachman kedapatan menghabiskan waktu luang bersama keluarga. Dia memilih untuk berkunjung ke Pekan Raya Jakarta (PRJ).
-
Kapan Desa Panggungharjo dibentuk? Desa Panggungharjo dibentuk berdasarkan maklumat monarki Yogyakarta tahun 1946 yang mengatur tentang tata kalurahan saat itu.
-
Siapa yang menemukan pendatang yang menjadi pemulung di Jakarta? "Ada juga yang beberapa waktu lalu ketemu ya kita pemulung segala macam. Kita kembalikan,"
-
Apa yang diuji coba oleh Pemprov DKI Jakarta? Penjelasan Pemprov DKI Uji Coba TransJakarta Rute Kalideres-Bandara Soekarno Hatta Dikawal Patwal Selama uji coba dengan menggunakan Bus Metro TransJakarta dikawal dengan petugas Patwal hingga ada penutupan sementara di beberapa persimpangan Penjabat Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono bersama jajaran Pemprov DKI Jakarta menjajal langsung TransJakarta menuju Bandara Internasional Soekarno-Hatta yang dimulai dari Terminal Kalideres.
-
Kenapa Pemilu di Indonesia penting? Partisipasi warga negara dalam Pemilu sangat penting, karena hal ini menunjukkan dukungan dan kepercayaan terhadap sistem demokrasi yang berlaku.
-
Kapan kemacetan di Jakarta terjadi? Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta, Rani Mauliani menerangkan, kemacetan parah di beberapa titik di Jakarta kerap terjadi pada jam berangkat dan pulang kerja.
"Pelaku Nur menusukkan pisau ke tubuh Kris hingga tewas dalam perkelahian itu. Lalu pelaku kabur meninggalkan korban bersimbah darah," ujar Christian kepada merdeka.com, Selasa (25/9).
Christian menjelaskan, setelah mendapat laporan adanya perkelahian, yang menyebabkan korban meninggal dunia di RSUD Puri Husada Tembilahan, pihaknya langsung menerjunkan Unit Opsnal Sat Reskrim Polres Indragiri Hilir, untuk menyelidiki kejadian tersebut.
"Dari keterangan yang didapat di lapangan, diketahui identitas seorang pemuda yang diduga menjadi pelakunya," ucap Chris.
Kemudian polisi, mendekati keluarga pria yang berprofesi sebagai buruh itu, untuk sportif mempertanggungjawabkan perbuatannya yang dilakukan pada Minggu (23/9) dini hari itu.
Upaya tersebut berbuah manis, tersangka Nur diantar kakak perempuannya berinisial Njn, mendatangi Mapolres Indragiri Hilir untuk menyerahkan diri, 40 jam setelah kejadian tragis itu berlalu.
"Berdasarkan pemeriksaan awal, tersangka Nur mengaku menikam korban sebanyak satu kali pada bagian perut. Sebelumnya terjadi perkelahian antara korban dengan tersangka," terang Chris.
Dari tangga Nur, polisi menyita sebilah pisau berwarna cokelat dengan gagang terbuat dari kayu berwarna cokelat yang ujungnya terbuat dari besi bertuliskan Kingstony. Serta sarung pisau yang terbuat dari kayu berwarna cokelat.
"Saat ini tersangka Nur beserta barang bukti, sudah diamankan di ruang tahanan Mapolres Indragiri Hilir, untuk proses penyidikan lebih lanjut," jelas dia.
Baca juga:
Bocah 5 tahun ditemukan bersimbah darah, ibu pengasuh diperiksa polisi
Istri curhat soal rumah tangga, Fredy bunuh tetangga
Terkuaknya misteri seorang profesor bunuh istri dan anaknya dengan bola yoga
Sehari sebelum tewas, Ella ajak anaknya nonton film 'The Nun'
Pembunuh gadis cilik Karawang ditangkap saat ngumpet di rumah istri kedua
Penghuni kontrakan kabur, warga curiga sebagai pembunuh bocah di Karawang
2 Pria tewas ditikam usai ribut di tempat karaoke di Pekanbaru