Usai tinjau venue, JK optimis Indonesia siap gelar Asian Games
Dikatakan dia, sebagian venue akan rampung dibangun akhir bulan ini. Ada juga ditargetkan selesai Februari 2018 mendatang dan Juni 2018 untuk lapangan soft tennis.
Wakil Presiden Jusuf Kalla (JK) meninjau beberapa sarana penyelenggaraan Asian Games 2018 di Jakabaring Sport City (JSC) Palembang selama tiga jam. Usai meninjau, JK optimistis Indonesia siap menjadi tuan rumah even olahraga terbesar di Asia tersebut.
JK mengaku puas dengan progres pembangunan venue dan sarana lain di JSC Palembang. Dia memantau venue bowling, rusunami, venue shooting, venue voli pantai, dayung, sepak takraw, water treatment plan, stadion utama Gelora Sriwijaya Jakabaring.
"Saya optimistis selesai, kita siap jadi tuan rumah," kata JK di Palembang, Kamis (7/12).
Dikatakan dia, sebagian venue akan rampung dibangun akhir bulan ini. Ada juga ditargetkan selesai Februari 2018 mendatang dan Juni 2018 untuk lapangan soft tennis.
"Ada yang baru soft tennis, Juni selesai ada waktu dua bulan uji coba," ujarnya.
Sedangkan tempat tinggal atlet, JSC menyiapkan wisma atlet. Sedang dalam pembangunan juga rusunami yang rampung 2018.
"Rusunami dan yang sudah ada (wisma atlet) siap menampung tiga ribu atlet. Memang di sini (Palembang) bakal ada segitu," ujarnya.