VIDEO: Kasus Corona di RI Terus Bertambah, Satgas Covid 19 Butuh Banyak Relawan
Ketua Bidang Koordinasi Relawan Satuan Tugas Covid-19, Andre Rahadian, berencana untuk menambah 1.000 relawan tenaga kesehatan.
Kasus Covid-19 di Indonesia terus bertambah. Hampir 10 bulan, akumulasi kasus Covid di Indonesia lebih dari 500.000 kasus. Tenaga kesehatan kewalahan menghadapi penambahan pasien. Ketua Bidang Koordinasi Relawan Satuan Tugas Covid-19, Andre Rahadian, berencana untuk menambah 1.000 relawan tenaga kesehatan. Andre menyebutkan, saat ini sudah ada 5.000 relawan yang telah turut serta menangani pandemi Covid-19.
(mdk/zul)