VIDEO: Profil Hamzah Haz, Eks Wartawan & Kiai NU Hingga Kalahkan SBY Jadi Wapres Megawati
Hamzah Haz adalah salah satu politikus kawakan Indonesia
Profil Hamzah Haz, Eks Wartawan & Kiai NU Hingga Kalahkan SBY Jadi Wapres Megawati
Wakil Presiden ke-9 RI Hamzah Haz meninggal dunia. Ia menghembuskan napas terakhir saat dalam perawatan di RSPAD Gatot Subroto, Jakarta Pusat.
Hamzah Haz adalah salah satu politikus kawakan Indonesia. Hamzah lahir di Ketapang, Kalimantan Barat, 15 Februari 1940. Hamzah dikenal sebagai orang yang sederhana.
Karirnya dalam bidang politik sudah dirintis ketika ia masih sangat muda. Setamat Sekolah Menengah Ekonomi Atas di Pontianak pada 1961, ia menjadi wartawan surat kabar Pontianak, Bebas.
Hijrah ke Yogyakarta, di perguruan tinggi, Hamzah mendirikan Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia, sekaligus terpilih menjadi ketuanya.
Kembali ke Pontianak, Hamzah sempat menjadi Wakil Ketua DPW Nahdlatul Ulama Kalimantan Barat. Kemudian, mewakili NU ia hijrah ke Gedung DPR/MPR di Senayan pada 1971.
- Wafat di Usia 84 Tahun, Intip Potret Kenangan Hamzah Haz bersama Politisi Tanah Air
- Cerita Hamzah Haz Kalahkan Akbar Tandjung dan dan SBY Jadi Wapres Megawati
- Karir Politik Hamzah Haz, Kiai NU Jadi Wapres 3 Tahun Dampingi Presiden Megawati
- Hamzah Haz Meninggal Dunia di RSPAD dan Dimakamkan di Cisarua Bogor
Setelah NU berfusi ke dalam Partai Persatuan Pembangunan, ia menjadi salah seorang ketua DPP PPP, sebelum akhirnya terpilih menjadi Ketua Umum PPP pada akhir 1998.
Pada 1998 ia menjadi Kepala BKPM kabinet Habibie dan Menteri Koordinator Bidang Kesejahteraan Rakyat dan Pengentasan Kemiskinan Kabinet Gus Dur.
Saat Presiden Megawati membuka pemilihan cawapres, Hamzah bertarung menghadapi nama-nama yang cukup dikenal luas seperti Akbar Tandjung, Susilo Bambang Yudhoyono, Agum Gumelar, dan Siswono Yudo Husodo.