Wonderful People salah satu cara Kemenpar gaungkan Asian Games 2018
Melalui kuis “Wonderful People”, para tokoh yang diundang diharapkan dapat menjadi inspirasi bagi anak muda untuk terus berkarya di bidangnya masing-masing dan ikut serta dalam mempromosikan pariwisata Indonesia.
Dalam rangka memeriahkan Asian Games 2018 yang akan berlangsung Agustus 2018 nanti, Kementerian Pariwisata ikut memberikan dukungan dengan mengadakan kuis “Wonderful People” yang hadiahnya mempertemukan tokoh/influencer dengan penggemar melalui fine dinning pada Sabtu (21/7) di Artotel Hotel, Jakarta.
Para penggemar telah terseleksi melalui kuis berhadiah meet & greet dengan tokoh inspiratif, voucher fine dinning di Artotel Jakarta, souvenir, dan merchandise eksklusif dari Kementerian Pariwisata. Kuis dilaksanakan di Instagram Kementerian Pariwisata mulai 17-20 Juli 2018. Para peserta kuis berkompetisi membuat vlog dukungan untuk atlet Indonesia yang akan ikut pada ajang internasional Asian Games 2018 sepanjang 1 menit.
-
Siapa yang meyakini penemuan situs Kerajaan Sriwijaya? Sean Kingsley, arkeolog maritim asal Inggris meyakini penemuan tersebut, termasuk temuan patung Buddha emas seukuran batu rubi yang bernilai jutaan dolar.
-
Kenapa Jokowi menunjuk Arief sebagai Plt. Mentan? Jokowi mengatakan penunjukan Arief dilakukan agar Kementan lebih koordinatif dan mudah dalam bekerja terutama dalam mengurusi persoalan pangan seperti koordinasi dengan Bulog, Badan Pangan Nasional, maupun Kementerian Perdagangan."Jadi untuk konsolidasi saja biar lebih memudahkan," kata Jokowi.
-
Siapa yang dikenal sebagai Bapak Pergerakan Nasional Indonesia? Gara-gara Nama Semasa kecil. dokter yang dikenal sebagai Bapak Pergerakan Nasional Indonesia ini dikenal dengan nama panggilan Tom.
-
Kapan Aira Yudhoyono mulai berinteraksi dengan kakeknya? Saat Aira mulai tumbuh dan dapat banyak berinteraksi dengan kakeknya, mereka menikmati waktu bersama dengan penuh keasyikan, saling memperhatikan berbagai hal di sekitar mereka!
-
Kapan Kepala BPIP meresmikan Pojok Taman Baca Pancasila di bantaran Kali Code Yogyakarta? Kepala Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) Prof Yudian Wahyudi, meresmikan Pojok Taman Baca Pancasila sekaligus membagikan Program Basis (Bantuan Atasi Stunting) berupa pemberian makanan sehat serta pemberian paket belajar kepada anak-anak Bantaran Kali Code Yogyakarta, Senin (28/8/23).
-
Siapa saja yang dilantik sebagai Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama di Kementerian ATR/BPN? Dalam kegiatan ini, dilantik tiga pejabat untuk mengisi posisi Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama di tingkat pusat. Di antaranya Direktur Landreform pada Direktorat Jenderal Penataan Agraria, Rudi Rubijaya; Direktur Pengaturan Tanah Pemerintah pada Direktorat Jenderal Penetapan Hak dan PendaftaranTanah, Ana Anida; dan Direktur Penatagunaan Tanah pada Direktorat Jenderal Penataan Agraria, Wartomo. Sementara, tujuh pejabat lainnya dilantik untuk mengisi posisi Kepala Kantor Wilayah BPN Provinsi.
Melalui kuis “Wonderful People”, para tokoh yang diundang diharapkan dapat menjadi inspirasi bagi anak muda untuk terus berkarya di bidangnya masing-masing dan ikut serta dalam mempromosikan pariwisata Indonesia. Kali ini “Wonderful People” mengundang atlet voli nasional, Berllian Marsheilla sebagai tokoh inspiratif.
Atlet yang memiliki 164.000 Followers Instagram ini telah meraih banyak prestasi di bidang olahraga mulai dari Best Player Popnas Kejurnas 2005, Best Spiker Piala Presiden 2005, Best Libero Proliga 2015, Best Libero Proliga 2016, hingga bersama tim volley Indonesia ikut menyumbangkan dua medali perak untuk Indonesia di SEA Games 2017. Kali ini Sheilla ingin membawa tim voli Indonesia untuk berprestasi di ajang olahraga bergengsi lainnya Asian Games 2018.
Keseruan event Wonderful People dimulai dengan sharing Sheilla mengenai kunci sukses menjadi atlet voli nasional. Atlet yang serius menekuni voli sejak kelas 3 SD ini mengaku perjuangannya tidak mudah, demi dilirik pencari bakat Sheilla rela mengikuti kejuaraan demi kejuaraan.
"Kejuaraan merupakan tempat pencari bakat mencari bibit baru. Makanya, saya selalu berusaha menunjukan yang terbaik saat mengikuti kejuaraan," ujar Sheilla.
Selain voli, traveling menjadi kegiatan favorit Sheilla yang lain. "Aku suka mengeksplor berbagai destinasi wisata di Indonesia terutama pantai. Wakatobi dan Raja Ampat sejauh ini jadi destinasi favorit," ujar atlet yang memiliki travel agen ini.
Kepala Biro Komunikasi Publik Kementerian Pariwisata Guntur Sakti, menegaskan jika kegiatan ini menjadi bentuk nyata dukungan Kemenpar terhadap Asian Games.
"Kita tentu memiliki tanggung jawab moral untuk turut mempromosikan Asian Games dari berbagai lini. Dan salah satu cara yang kita tempuh adalah Meet and Greet Wonderful People ini. Kegiatan ini juga menjadi langkah nyata untuk mengenalkan atlet Indonesia ke publik. Harapannya, dukungan untuk datang ke venue pertandingan semakin banyak," kata Guntur Sakti.
Menteri Pariwisata Arief Yahya juga menyambut baik kegiatan ini. Terlebih dilakukan saat Asian Games memang harus digaungkan lebih luas lagi.
"Peserta yang terlibat adalah mereka yang aktif di media sosial. Atletnya juga berprestasi dan aktif di media sosial. Jadi saya rasa acara ini sangat baik. Karena kegiatan yang dilakukan akan diposting dan bisa disaksikan banyak orang," terangnya.
Pelaksanaan Wonderful People juga didukung oleh Co Branding Wonderful Indonesia, Hydro Coco. Hydro Coco merupakan salah satu produk Indonesia yang ikut mendukung pariwisata Indonesia dengan mengeluarkan kemasan tematik Exotic Indonesia. Kemasan ini mengangkat lokasi-lokasi alam terbaik di Indonesia seperti Pulau Padar di Labuan Bajo, Broken Beach Nusa Penida Bali, Raja Ampat di Papua, dan Pantai Atuh Nusa Penida Bali.
Para pemenang kuis Meet and Greet “Wonderful People” juga berkesempatan mengikuti games mengenai Asian Games 2018 dan media sosial Kemenpar yang berhadiah voucher menginap dari Hotel Tauziah Group.
Baca juga:
Dorong pariwisata, Banyuwangi Airport siap jadi LCCT
Lebih dekat dengan Berllian Marsheilla lewat meet and greet Wonderful People
Destinasi wisata Mataram siap sambut obor Asian Games
Budaya nusantara dan mancanegara hebohkan Erau Adat Kutai dan EIFAF 2018
Dari ibu kota Negeri Sakura, GENWI Jepang diluncurkan