3 Mantan menteri era Jokowi berbalik dukung Prabowo
Ternyata ada tiga mantan menteri era Jokowi membelot mendukung Prabowo. Siapa saja mereka?
Dalam politik, lawan jadi kawan dan kawan jadi lawan adalah hal biasa. Jadi tak perlu heran jika melihat seorang pendukung malah beralih dukungan dalam waktu singkat.
Seperti beberapa menteri yang dahulu mendukung Joko Widodo, kini malah mengalihkan dukungannya ke Prabowo Subianto dalam Pilpres 2019. Siapa saja mereka? Berikut tiga menteri era Jokowi yang beralih dukung Prabowo:
-
Bagaimana tanggapan Prabowo atas Jokowi yang memenangkan Pilpres 2014 dan 2019? Prabowo memuji Jokowi sebagai orang yang dua kali mengalahkan dirinya di Pilpres 2014 dan 2019. Ia mengaku tidak masalah karena menghormati siapapun yang menerima mandat rakyat.
-
Dimana Prabowo Subianto kalah dalam Pilpres 2019? Namun sayang, Ia kalah dari pasangan Jokowi-Ma'aruf Amin.
-
Kapan Prabowo bertemu Jokowi? Presiden terpilih Prabowo Subianto bertemu dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana kepresidenan, Jakarta, Senin (8/7) siang.
-
Siapa yang menjadi Presiden dan Wakil Presiden di Pilpres 2019? Berdasarkan rekapitulasi KPU, hasil Pilpres 2019 menunjukkan bahwa pasangan calon 01, Joko Widodo-Ma'ruf Amin, meraih 85.607.362 suara atau 55,50%, sementara pasangan calon 02, Prabowo Subianto-Sandiaga Uno, meraih 68.650.239 suara atau 44,50%.
-
Partai apa yang menang di Pemilu 2019? Partai Pemenang Pemilu 2019 adalah Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) dengan persentase suara sebesar 19.33% atau 27,05 juta suara dan berhasil memperoleh 128 kursi parpol.
-
Siapa saja yang ikut dalam Pilpres 2019? Peserta Pilpres 2019 adalah Joko Widodo dan Prabowo Subianto.
Sudirman Said
Dahulu Sudirman Said sempat menjabat sebagai Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral era Jokowi. Namun ia diberhentikan saat perombakan kabinet jilid II pada 27 Juli 2016.
Semenjak tak menjadi menteri, Sudirman Said terlihat memberikan dukungannya pada kubu Prabowo. Bahkan Sudirman Said digadang-gadang akan masuk tim pemenangan bidang ekonomi untuk bakal pasangan Prabowo dan Sandiaga saat Pilpres 2019.
Rizal Ramli
Sebelum menyebrang mendukung kubu Prabowo, Rizal Ramli pernah menjabat sebagai Menteri Koordinator Kemaritiman. Kini Rizal masuk tim pemenangan Prabowo-Sandiaga bidang ekonomi, bersama dengan Sudirman Said.
Menurut Sandiaga, Rizal dan Sudirman Said menjadi anggota tim pemenangan yang akan fokus menggodok visi dan misi terkait ekonomi.
Ferry Mursyidan Baldan
Belum banyak yang tahu tentang jabatan Ferry era Jokowi-JK. Ferry pernah menjabat sebagai Menteri Agraria dan Tata Ruang di era awal Kabinet Kerja Jokowi.
Kini Ferry berbalik mendukung kubu Prabowo dengan bergabung menjadi tim pemenangan mereka. Ia dipilih menjadi juru bicara untuk mengkampanyekan isu ekonomi tata ruang dan pembukaan lapangan pekerjaan untuk pasangan Prabowo-Sandi.