4 Partai 'Kecil' Sodorkan Nama Menteri, Akankah Dilirik Jokowi?
Hanura menyerahkan 40 nama kadernya kepada Jokowi.
Partai koalisi telah menyetor nama calon menteri kepada Presiden Jokowi. Nama-nama yang diserahkan dianggap sesuai dengan kriteria Jokowi. Tak ingin ketinggalan, empat partai kecil pendukung Jokowi pun turut menyodorkan nama menteri. Partai kecil ialah partai yang perolehan suara sedikit pada Pemilu 2019 atau di bawah ambang batas parlemen 4 persen.
Dengan menyodorkan nama, partai-partai ini berharap mendapat jatah menteri dari Jokowi. Meski begitu nama kader yang diajukan masih akan diseleksi oleh Jokowi. Berikut empat partai kecil yang menyodorkan nama:
-
Apa yang terjadi di Bukber Kabinet Jokowi? Bukber Kabinet Jokowi Tak Dihadiri Semua Menteri 01 & 03, Sri Mulyani: Sangat Terbatas
-
Apa yang mungkin diberikan Jokowi untuk Kabinet Prabowo? Tak hanya memberikan pendapat, mantan Wali Kota Solo tersebut juga bisa memberikan usulan nama untuk kabinet mendatang.
-
Bagaimana Presiden Jokowi saat ini? Presiden Jokowi fokus bekerja untuk menuntaskan agenda pemerintahan dan pembangunan sampai akhir masa jabaotan 20 Oktober 2024," kata Ari kepada wartawan, Senin (25/3).
-
Apa yang diresmikan oleh Jokowi di Jakarta? Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan kantor tetap Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) Asia di Menara Mandiri 2, Jakarta, Jumat (10/11).
-
Siapa yang menggugat Presiden Jokowi? Gugatan itu dilayangkan Tim Pembela Demokrasi Indonesia (TPDI) melayangkan gugatan terhadap Presiden Joko Widodo (Jokowi) ke Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN).
-
Kapan Prabowo bertemu Jokowi? Presiden terpilih Prabowo Subianto bertemu dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana kepresidenan, Jakarta, Senin (8/7) siang.
Hanura Ajukan 40 Nama
Sebagai partai pendukung Jokowi-Ma’ruf di Pilpres 2019, Hanura berharap mendapat jatah menteri pada pemerintahan kedua Jokowi. Hanura mengaku telah diminta menyerahkan nama kader yang cocok mengisi kursi menteri oleh Jokowi. Hanura lantas menyerahkan 40 nama kadernya kepada Jokowi.
"(Pak Jokowi) tanya sama saya 'Pak Oesman, kira-kira usul Pak Oesman berapa itu anggota yang bakal diusulkan (menjadi menteri)?'. Saya bilang enggak banyak pak, hanya 40," kata Ketua Umum Partai Hanura Oesman Sapta Odang (Oso), usai bertemu Jokowi di Istana Bogor Rabu (24/7).
PSI Sodorkan Kader Muda
Partai Solidaritas Indonesia (PSI) telah menyodorkan nama kader untuk dipilih menjadi menteri Jokowi. Beberapa nama yang diajukan antara lain Giring Ganesha, Guntur Romli dan Tsamara Amany.
Nama-nama itu dinilai sesuai dengan keinginan Presiden Jokowi karena berusia muda. Sebab Jokowi menyatakan pada Kabinet Kerja Jilid II akan diwarnai anak muda.
"Kalau nanti ada yang spesifikasi cocok dengan kebutuhan Pak Jokowi, kan beliau sudah lihat langsung dan berbincang, ya kami tunggu," kata Ketua Umum PSI, Grace Natalie beberapa waktu lalu.
Perindo Sodorkan Putri Harry Tanoesoedibjo
Semua partai pendukung Jokowi-Ma’ruf menyiapkan nama kader terbaik untuk dilirik menjadi menteri. Hal itu juga yang dilakukan oleh Partai Perindo. Partai besutan Harry Tanoesoedibjo (HT) ini sudah menyiapkan nama untuk calon menteri.
Nama yang disodorkan ialah putri dari HT, yaitu Angela Herliani Tanoesoedibjo. Angela dinilai sesuai dengan kriteria menteri yang dicari Jokowi.
"Menteri muda ini menjadi salah satu prioritas bagi Pak Jokowi mengingat generasi muda ke depan adalah calon penerus para pemimpin bangsa," ujar Sekjen Perindo Ahmad Rofiq di Jakarta, Selasa (14/5).
PKPI
Partai Keadilan dan Persatuan Indonesia (PKPI) menyodorkan sejumlah nama untuk mengisi Kabinet Kerja Jilid II. Nama-nama yang diajukan dianggap layak duduk di kursi menteri Jokowi-Ma’ruf. Meski tak lolos ambang batas Parlemen tapi PKPI berharap ada kader yang dipilih menjadi menteri.
"PKPI kadernya bagus-bagus semua, di sini ada Pak Sony Tulung, ada Sunan Kalijaga, ada Iwan Bogananta, ada Angky Yudistia," kata Ketua Umum PKPI, Diaz Hendropriyono beberapa waktu lalu.
(mdk/has)